Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemain Muda Ini Ingin Jadi Ikon Baru AS Roma

Kompas.com - 19/04/2020, 23:59 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Gelandang serang AS Roma, Nicolo Zaniolo, mengungkap keinginannya menjadi ikon baru bagi AS Roma.

Nicolo Zaniolo mengatakan hal tersebut karena ingin membalas jasa kepada klub yang sudah membawanya ke Roma.

Sebab, selama menimba ilmu di Inter Milan U19 pada 2017 hingga 2018, Zaniolo belum dapat kepercayaan untuk debut bersama tim utama Inter Milan.

Semenjak menjadi pemain AS Roma pada musim panas 2018, Zaniolo berhasil mendapatkan kepercayaan memulai debut bersama tim utama dan itu sesuatu yang tidak pernah dia dapatkan selama di Inter.

Baca juga: Kesedihan Hati Francesco Totti Tak Bisa Menginjak Markas AS Roma Lagi

Sekarang pemain berusia 20 tahun itu berharap bisa bertahan bersama Giallorossi selama mungkin.

Nicolo Zaniolo juga berharap bisa mengikuti jejak pendahulunya, Francesco Totti dan Danielle De Rossi.

"Saya ingin menjadi ikon Roma, tetapi saat ini saya haru berpikir untuk pulih dan bermain," kata Nicolo Zaniolo dikutip dari Football Italia.

"Saya ingin tinggal di sini selama mungkin, saya berutang segalanya kepada Roma dan saya cinta dengan kota ini," tutur Nicolo Zaniolo.

Semenjak didatangkan dari Inter Milan pada 2018, Nicolo Zaniolo menyita perhatian sepak bola Italia.

Pada musim debutnya, Zaniolo telah mencatatkan 36 penampilan dengan membukukan enam gol dan tiga assist di semua kompetisi.

Selain itu, pemain yang berposisi sebagai gelandang serang itu berhasil mendapat panggilan timnas senior Italia pada 2019, di bawah asuhan Roberto Mancini.

Baca juga: Paulo Fonseca Ingin Pertahankan Chris Smalling di AS Roma

Bersama Gli Azzurri, julukan timnas Italia, Nicolo Zaniolo telah mencatatkan lima penampilan di ajang kualifikasi Euro 2020.

Dalam lima penampilan tersebut, Zaniolo telah membukukan dua gol dan satu assist.

Musim ini di Liga Italia, Zaniolo telah mencatatkan 18 penampilan dengan membukukan empat gol dan satu assist. 

Namun, aksi Zaniolo bersama Giallorossi harus terhenti musim ini karena kompetisi sepak bola Eropa, termasuk Liga Italia ditunda akibat pandemi virus corona.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com