Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Striker Persib Wander Luiz Akui Dirinya Terjangkit Virus Corona

Kompas.com - 27/03/2020, 23:02 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

KOMPAS.com - Striker Persib Bandung asal Brasil, Wander Luiz, akhirnya memberikan pengumuman bahwa dia telah terjangkit virus corona.

Pengakuan itu disampaikan Wander Luiz melalui akun media sosial Instagram miliknya yang diunggah pada Jumat (27/3/2020) sekitar pukul 22.40 WIB.

"Halo bobotoh, jadi saya kembali melakukan tes corona dan hasilnya positif. Tetapi saya merasa baik-baik saja, tidak ada gejala," tulis Wander Luiz dalam keterangan videonya.

Baca juga: Satu Pemain Positif Covid-19, Persib Bandung Lakukan Antisipasi

"Saya juga mengikuti pedoman, saya telah mengisolasi diri saya sendiri, jadi saya berharap setiap orang baik-baik saja."

"Saya ingin berterima kasih kepada semua orang di Persib dan tim medis untuk proses pengujian dan dukungannya. Harap berhati-hati dan tetap sehat."

"Semoga semuanya akan baik-baik saja dan saya bisa mulai bermain sepakbola lagi," tulis dia mengakhiri

Sebelumnya, Persib sudah lebih dulu mengumumkan salah satu pemainnya terjangkit virus corona melalui situs resmi dan media sosial.

Akan tetapi, dalam pengumuman pertama tersebut, Persib belum mengungkapkan identitas sang pemain.

Wander Luiz diketahui sempat berkunjung ke Bali selama masa penundaan kompetisi Shopee Liga 1 2020.

Dokter tim Persib, dr M Raffi Ghani, menjelaskan bahwa pemain tersebut sedang menjalani isolasi mandiri sesuai dengan protokol pemerintah.

"Sesuai dengan izin pasien, dapat saya sampaikan bahwa yang bersangkutan sedang dalam keadaan normal dan tidak menunjukkan gejala apapun," kata Raffi melalui laman resmi Persib.

"Setelah diketahui positif, kami selaku tim dokter langsung meminta dia untuk melakukan isolasi mandiri dan akan kami terus pantau kondisi kesehatannya," kata Raffi menambahkan.

Sementara itu, dengan adanya kasus ini, jadwal latihan Persib ditangguhkan sampai dengan isolasi mandiri selesai dilakukan.

Baca juga: Satu Pemain Positif Virus Corona, PSS Koordinasi dengan Persib

Persib juga telah melakukan pembersihan menyeluruh menggunakan disinfektan di asrama pemain, kantor, toko, kafe, dan radio.

Manajemen Persib juga memberikan imbauan kepada para semua pihak, termasuk suporter fanatik Persib, untuk mengikuti anjuran yang diberikan pemerintah.

Hal ini untuk mencegah penularan virus corona.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com