KOMPAS.com - Duel Persib Bandung vs PSS Sleman pada pekan ketiga Shopee Liga 1 2020 berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan tuan rumah.
Laga Persib vs PSS Sleman dihelat di Stadion Si Jalak Harupat, Kab. Bandung, Minggu (15/3/2020).
Persib tertinggal terlebih dahulu pada menit kedua setelah PSS mencetak gol melalui Aaron Evans.
Maung Bandung - julukan Persib - membalasnya dengan dua gol yang dicetak Geoffrey Castillion (20'), dan Wander Luiz (36').
Kemenangan ini menjadi kado manis bagi Persib yang baru saja merayakan hari jadi ke-87 mereka pada Sabtu (14/3/2020).
Baca juga: Bali United Vs Madura United, Serdadu Tridatu Jinakkan Laskar Sape Kerrap
Selain itu, tambahan tiga poin ini membuat Persib kokoh di puncak klasemen Liga 1 dengan poin sempurna, sembilan, dari tiga laga.
Sementara, PSS terlempar ke peringkat ke-16 klasemen dengan koleksi satu poin.
Jalannya pertandingan
Persib Bandung, yang tampil sebagai tuan rumah pada laga ini menerima kejutan pada awal babak pertama.
Gawang mereka yang dijaga I Made Wirawan dijebol bek PSS, Aaron Evans, ketika laga baru berjalan dua menit.
Terkejut oleh gol PSS, Persib langsung meningkatkan tempo permainan.
Beberapa peluang berbahaya dihasilkan duet Geoffrey Castillion-Wander Luiz pada 15 menit awal.
Baca juga: Persib Vs PSS, Teja Ingin Kado Terbaik untuk Dirinya dan Maung Bandung
Namun, beberapa penyelamatan gemilang yang dilakukan kiper PSS, Ega Rizky, membuat peluang-peluang tersebut tak berbuah gol.
Pada menit ke-18, Persib memiliki peluang emas untuk menyamakan kedudukan usai wasit menghadiahkan tendangan bebas tak langsung tepat di depan garis kotak penalti PSS.
Namun, Omid Nazari yang menjadi eksekutor gagal memanfaatkan peluang tersebut menjadi gol setelah bola kirimannya membentur salah satu pemain PSS.
Setelah berkali-kali menghasilkan peluang, Persib akhirnya berhasil mencetak gol penyama kedudukan pada menit ke-20 melalui Geoffrey Castillion.
Menerima umpan mendatar dari Wander Luiz, Castillion yang bergerak dari sisi kiri, melakukan penetrasi ke dalam kotak penalti.
Aksi Castillion berhasil mengelabui Aaron Evans. Sejurus kemudian, Castillion melepaskan tembakan ke arah tiang dekat dan tidak mampu diantisipasi Ega Rizky.
Setelah memberikan assist, Wander Luiz kemudian mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-36.
Baca juga: Persib Vs PSS Sleman, Pasukan Robert Siapkan Kado untuk Bobotoh
Wander Luiz mencetak gol melalui kepalanya usai menerima umpan silang Supardi Nasir dari sisi kanan.
Gol Wander Luiz membuat Persib mengungguli PSS dengan skor 2-1 pada babak pertama.
Pada awal babak kedua, PSS sempat mengancam ketika umpan tendangan bebas Guilherme Batata dari sisi kanan, disundul oleh Jefri Kurniawan.
Namun, bola hasil sundulan Jefri masih bisa dimentahkan I Made Wirawan dan hanya menghasilkan sepak pojok.
Setelah peluang Jefri, laga berjalan lebih menarik. Kedua tim memeragakan permainan terbuka dengan tempo tinggi.
Hingga satu jam laga berjalan, Persib dan PSS berbagi penguasaan bola.
Namun, Persib lebih agresif dengan melepaskan total enam tembakan, empat di antaranya menemui sasaran.
Sementara, PSS baru melepaskan satu shot on target dari dua percobaan.
Baca juga: Persib Vs PSS, Momentum Maung Bandung Raih Tiga Angka Lagi
Pada menit ke-65, usaha Esteban Vizcarra masih belum membuahkan hasil setelah bola hasil sepakannya masih menyamping di sisi kiri gawang.
Memasuki 15 menit akhir, tempo pertandingan berangsur-angsur melambat.
Persib terlihat bermain lebih taktis untuk mempertahankan keunggulan mereka.
Sementara, PSS masih berusaha mengimbangi permainan Persib dengan melakukan serangan balik.
Pada menit ke-83, Frets Butuan mempertontonkan aksi indivudu yang diakhiri dengan tendangan keras dari kuar kotak penalti.
Sayangnya, usaha winger Persib itu masih belum membuahkan gol ketiga setelah bola hasil sepakannya terbang di atas gawang.
PSS memiliki kesempatan emas untuk menyamakan kedudukan pada masa injury time melalui lewat situasi tendangan bebas.
Sayangnya, eksekusi Guilherme Batata hanya menyamping tipis di sisi kanan gawang.
Baca juga: Michael Essien Beri Ucapan Selamat Ulang Tahun untuk Persib Bandung
Peluang itu menjadi yang terakhir pada laga ini. Persib pun berhasil mempertahankan keunggulan 2-1 atas PSS hingga wasit meniupkan peluit akhir.
Susunan pemain Persib Bandung vs PSS Sleman:
Persib Bandung (4-4-2): 78-I Made Wirawan; 22-Supardi Nasir, 2-Nick Kuipers, 32-Victor Igbonefo, 3-Ardi Idurs; 10-Esteban Vizcarra, 91-Omid Nazari, 23-Kim Jeffrey Kurniawan (11-Dedi Kusnandar 59'), 13-Febri Hariyadi (21-Frets Butuan 71'); 9-Wander Luiz, 20-Geoffrey Castillion (17-Zulham Zamrun 87')
Cadangan: 8-Abdul Aziz, 11-Dedi Kusnandar, 15-Fabiano Beltrame, 17-Zulham Zamrun, 21-Frets Butuan, 27-Zalnando
Pelatih: Robert Rene Alberts
PSS Sleman (4-3-3): 21-Ega Rizky; 3-Bagus Nirwanto, 5-Asyraq Gufron (77-Jefri Kurniawan 46'), 2-Aaron Evans, 8-Arthur Irawan (13-Samsul Arifin 80'); 27-Irkham Zahrul Mila, 88-Guilherme Batata, 6-Wahyu Sukarta; 17-Irfan Bachdim, 10-Yevhen Bokhashvili, 11-Zah Rahan (33-Ocvian Chanigio 72')
Cadangan: 7-Fitra Ridwan, 12-Alex Sander, 13-Samsul Arifin, 24-Hamdan Zamzani, 33-Ocvian Chanigio, 66-Misbakus Solikin, 77-Jefri Kurniawan
Pelatih: Dejan Antonic
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.