KOMPAS.com - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco, sudah mengumumkan pemain yang akan dibawa saat bertandang ke markas Ceres FC pada gelaran Piala AFC 2020.
Bali United akan melakoni laga ketiga merka di Grup G Piala AFC 2020.
Pertandingan Ceres FC vs Bali United bakal berlangsung di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, Rabu (11/3/2020).
Dalam daftar pemain yang dibawa tersebut, tidak ada nama Melvin Platje, Ilija Spasojevic dan Paulo Sergio.
Baca juga: Dianggap Menyinggung Persela, CEO Bali United Beri Klarifikasi
Ilija Spasojevic dan Paulo Sergio mengalami cedera dan masih belum pulih.
Sementara itu, Melvin Platje tidak dibawa karena ada urusan keluarga yang harus diselesaikan.
Absennya Melvin Platje, menjadi berkah buat Yabes Roni Malaifani. Pemain asal Alor itu terdaftar dalam rombongan Bali United.
Pada Piala AFC 2020, Bali United dan Ceres FC sama-sama tergabung di Grup G bersama Svay Rieng FC (Kamboja) dan Than Quang Ninh (Vietnam).
Ceres FC sementara masih memimpin puncak klasemen Grup G dengan mengumpulkan enam poin dari dua laga.
Sementara itu, Bali United berada di peringkat ketiga dengan mengumpulkan tiga poin.
Baca juga: PSSI Tinjau Kesiapan Markas Bali United untuk Venue Piala Dunia U20 2021
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan