Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man City Vs Arsenal, Pertemuan Pertama Guru dan Murid Guardiola-Arteta

Kompas.com - 10/03/2020, 08:40 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

MANCHESTER, KOMPAS.com - Laga Arsenal vs Manchester City akan menjadi pertemuan pertama Pep Guardiola dan Mikel Arteta sebagai pelatih.

Laga Arsenal vs Man City merupakan laga tunda pekan ke-28 Liga Inggris yang akan berlangsung di Stadion Etihad, Rabu (11/3/2020).

Pertandingan Arsenal vs Man City menjadi menarik karena akan menyajikan adu strategi antara guru dan muridnya.

Pep Guardiola yang kini menjadi pelatih Man City bisa dikatakan adalah guru kepalatihan Mikel Arteta.

Sebelum ditunjuk menjadi pelatih Arsenal pada akhir Desember 2019 lalu, Arteta merupakan asisten Guardiola di Man City.

Guardiola langsung meminta Arteta mendampinginya ketika pertama kali datang ke Man City pada tahun 2016.

Permintaan Guardiola disambut baik oleh Arteta yang saat itu baru saja pensiun sebagai pemain di Arsenal.

Baca juga: Pep Guardiola Sebut Sanksi UEFA Hambat Rencana Man City di Bursa Transfer Musim Panas

Guardiola menunjuk Arteta menjadi asisten karena dianggap paham dengan sepak bola Inggris berkat pengalaman lebih dari 10 tahun sebagai pemain.

Hal itu tercermin dalam artikel di situs The Guardian yang berjudul "How Mikel Arteta learned the Pep Guardiola way at Manchester City".

Dalam artikel itu disebut Guardiola sudah sering meminta saran ke Arteta sejak 2012 terlebih ketika harus berhadapan dengan tim Inggris di Liga Champions.

Guardiola tidak sungkan bertanya ke Arteta karena sudah bersahabat ketika masih sama-sama menjadi pemain binaan akademi Barcelona, La Masia.

Tidak hanya itu, Arteta saat masih menjadi pemain Arsenal juga bertetangga dengan saudara kandung Guardiola, Pere, di London.

Setiap mendengar saran Arteta, Guardiola disebut sangat terkesan dengan caranya menganalisis sepak bola meski masih menjadi pemain profesional.

Pilihan Guardiola terbukti tepat karena Arteta turut membantu Man City meraiah enam gelar termasuk dua trofi Liga Inggris.

Dalam artikel The Guardian, Arteta disebut banyak belajar dari Guardiola tentang cara manajemen pemain dan menerapkan filosofi bermain di sebuah tim.

Baca juga: Kata Mikel Arteta soal Masa Depan Aubameyang bersama Arsenal

Kini Arteta harus berhadapan dengan guru kepelatihannya pada laga Man City vs Arsenal.

Menganai laga tersebut, Arteta menilai pengalaman bekerja dengan Guardiola tidak banyak membantunya mempersiapkan tim.

Arteta hanya berharap konsentrasi anak asuhnya bisa terjaga hingga akhir laga untuk bisa mencuri angka dari kandang Man City.

"Mengetahui cara bermain Man City bukan berarti saya tahu bagaimana cara mengalahkan mereka. Itu adalah dua hal yang berbeda," kata Arteta dikutip dari situs Standard.

"Pada akhirnya penampilan pemain di lapangan yang akan menentukan. Kami akan berusaha semaksimal mungkin karena setiap tim pasti punya peluang mengalahkan Man City di Setadion Etihad," ujar Arteta menambahkan.

Terakhir kali Arsenal dan Man City bertemu Arteta masih menjadi asisten Guardiola.

Saat itu Man City sukses mengalahkan Arsenal 3-0 di Stadion Emirates pada laga pekan ke-17 Liga Inggris pertengahan Desember 2019 lalu.

Uniknya laga tersebut menjadi kali terakhir Arteta mendampingi Guardiola sebagai asisten pelatih di Man City.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com