Erling Braut Haaland, Si Bocah Ajaib yang Diincar 100 Tim

Kompas.com - 06/03/2020, 19:20 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

Sumber AS

KOMPAS.com - Pemain muda asal Norwegia, Erling Braut Haaland, menjadi incaran banyak klub di berbagai negara karena performanya yang "ajaib".

Erling Haaland telah membuat 40 pada musim ini dari 31 kali penampilan di semua kompetisi dengan usianya yang baru menginjak 19 tahun.

Nama Erling Haaland mulai santer dibicarakan setelah mampu membuat tiga gol atau hattrick saat melakoni debut di Liga Champions bersama klub asal Austria, Red Bull Salzburg.

Pada bursa transfer bulan Januari lalu, dia direkrut klub besar asal Jerman, Borussia Dortmund.

Baca juga: Hal-hal yang Bikin Erling Haaland Begitu Spesial

Tuah ajaibnya juga tidak berhenti ketika ganti seragam. Erling Haaland mampu tampil konsisten setiap diberi kepercayaan sang pelatih.

Bahkan, dia mampu mencetak gol secara beruntun di tiga laga awalnya bersama Borussia Dortmund di lintas kompetisi.

Erling Haaland mencatatkan rekor sebagai pencetak hattrick di laga debutnya hanya dengan waktu 20 menit.

Ketajamannya tentu membuat klub-klub lain meliriknya meski dia baru pindah dari RB Salzburg ke Borussia Dortmund.

Baca juga: Real Madrid Merayu Dortmund Demi Lepas Erling Braut Haaland

"Dia (Erling Haaland) diminati oleh 100 tim, tetapi sangat benar jika Liga Spanyol adalah tempat yang bagus untuk anakku, tentu bersama tim luar biasa," kata ayah Erling Haaland, Alf-Inge Haaland dikutip AS.

"Anda tidak pernah tahu jika dia akan perdi ke Spanyol. Apapun alasannya, itu akan terjadi," jelas dia.

Pernyataan ayah Haaland tersebut tentu mempertegas isu Real Madrid mengincar pemain berpostur 194 cm tersebut.

Akan tetapi, Alf-Inge Haaland menegaskan agar anaknya lebih dulu berkembang bersama klub dengan identitas warna kuning hitam.

"Saya sangat bangga dengannya bersama Borussia Dortmund," jelas dia.

Baca juga: Liga Jerman, Rekor Erling Haaland dalam Angka

"Yang paling penting bagi saya adalah dia tetap berkembang seperti dia saat ini. Tentu, saya bangga," ungkap Alf-Inge Haaland.

"Dortmund mengatakan kepada kami bahwa mereka membutuhkan seseorang seperti Haaland dan bahwa tujuannya adalah berkembang secara maksimal," kata dia.

"Ini adalah tim yang berjuang untuk Bundesliga dan akan terus tumbuh dalam kompetisi Eropa. Sangat sempurna baginya untuk terus berkembang," tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com