Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harry Kane Diprediksi Siap Tampil di Ajang Euro 2020

Kompas.com - 05/03/2020, 09:40 WIB
Angga Setiawan,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BBC

KOMPAS.com - Striker timnas Inggris Harry Kane menegaskan dirinya akan fit 100 persen untuk mengikuti ajang Euro 2020 atau Piala Eropa 2020.

Diketahui, Harry Kane mengalami cedera hamstring pada bagian kaki kiri ketika Tottenham berhadapan dengan Southampto, dalam pertandingan Liga Inggris sejak 1 Januari lalu.

Tercatat, hingga saat ini, Harry Kane telah absen dalam 13 pertandingan yang telah dilakoni Tottenham Hotspur.

Cedera yang diderita Harry Kane memaksanya naik ke meja operasi sehingga memunculkan spekulasi jika ia tak akan membela timnas Inggris di ajang Euro 2020.

Baca juga: Jose Mourinho Prediksi Harry Kane Absen Hingga Awal Mei 2020

Beruntung, Kane menyambut positif proses pemulihan cederanya yang diperkirakan bakal pulih pada bulan April.

"Kecuali jika sesuatu yang sangat drastis terjadi antara sekarang dan nanti, saya akan ada di sana (timnas Inggris)," ujar Kane dikutip dari BBC.

Harry Kane sudah terlihat bergabung dengan Tottenham dalam pemusatan latihan lebih awal dari jadwal yang diperkirakan dokter.

Namun, kemungkinan Harry Kane tak ikut disertakan pelatih Gareth Southgate dalam pertandingan persahabatan timnas Inggris melawan Italia dan Denmark pada Maret.

Baca juga: Tottenham Vs Liverpool, Betapa Pincangnya Spurs Tanpa Harry Kane

"Saya masih belum kembali berlatih dengan tim utama, tetapi saya bekerja keras di gym, saya semakin kuat setiap saat," ujar Kane.

"Kami berbicara beberapa minggu lagi, dan saya akan bermain lagi," katanya.

Kane juga tidak ingin berspekulasi lebih soal proses pemulihan cederanya.

Kane mengaku lebih ingin memfokuskan diri untuk bisa tampil membela timnas Inggris pada Piala Eropa 2020.

Baca juga: Cedera 6 Pekan, Kane Absen Bela Spurs Lawan Liverpool dan Man City

"Saya tidak ingin membuat prediksi untuk pertandingan kapan saya akan kembali, tetapi saya berharap di suatu tempat antara awal dan pertengahan April," tuturnya.

"Di kepalaku, saya yakin berada di Euro 2020," ujar Kane.

Kane tercatat sebagai pencetak gol terbanyak di Piala Dunia 2018 lalu ketika Inggris sukses mencapai babak semifinal.

Kane berada di urutan keenam dalam daftar top skor Inggris sepanjang masa dengan 32 gol dari 45 penampilan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BBC
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com