Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chelsea Vs Liverpool, Willian Bawa The Blues Unggul di Babak Pertama

Kompas.com - 04/03/2020, 03:33 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Babak pertama laga Chelsea vs Liverpool pada putaran kelima Piala FA berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan tuan rumah.

Laga Chelsea vs Liverpool digelar di Stadion Stamford Bridge, London, Selasa (3/3/2020) atau Rabu dini hari WIB.

Gol Chelsea pada babak pertama dicetak oleh Willian pada menit ke-13.

Jalannya pertandingan Chelsea vs Liverpool

Baca juga: Link Live Streaming Piala FA Chelsea Vs Liverpool, Kick-off 02.45 WIB

Chelsea sempat menemui kesulitan pada 10 menit awal babak pertama.

Namun, permainan mereka berangsur-angsur membaik setelahnya.

Sisi sayap yang diisi Willian, dan Pedro mulai menebar ancaman nyata ke daerah pertahanan Liverpool.

Serangan-serangan yang dilakukan para pemain Chelsea membuat barisan pemain bertahan Liverpool tertekan.

Puncaknya ketika jangkar Liverpool, Fabinho, melakukan kesalahan tepat di depan kotak penalti.

Baca juga: Daftar Susunan Pemain Chelsea Vs Liverpool di Piala FA

Gelandang asal Brasil itu memberikan umpan "gratis" kepada winger Chelsea, Willian.

Willian, yang memiliki cukup ruang tembak, langsung mengarahkan bola ke gawang.

Bola sempat ditepis kiper Liverpool, Adrian. Namun, karena terlalu deras datangnya, bola tetap meluncur ke dalam gawang.

Empat menit berselang, Chelsea mendapatkan peluang emas melalui sepakan bebas Marcos Alonso dari sisi kanan.

Sayangnya, peluang tersebut urung menjadi gol kedua Chelsea karena bola hanya tipis di atas mistar gawang.

Pada menit ke-20, terjadi kemelut di depan gawang Chelsea.

Baca juga: Chelsea Vs Liverpool, Klopp Tak Percaya Virus Corona Bisa Gagalkan The Reds

Divock Origi, Sadio Mane, dan Takumi Minamino, mencoba memanfaatkan situasi itu dengan melepaskan tembakan ke arah gawang.

Namun, usaha ketiganya masih bisa diselamatkan dengan gemilang oleh Kepa Arrizabalaga.

Setengah jam laga berjalan, Liverpool mulai mengambil alih kendali permainan.

Mereka menguasai 53 persen penguasaan bola, berbanding 47 persen milik Chelsea.

Meskipun menguasai bola, Liverpool tampak kesulitan menembus pertahanan Chelsea yang berlapis.

Sementara itu, Chelsea justru terlihat berbahaya dengan serangan balik mereka.

Baca juga: Chelsea Vs Liverpool, Klopp Bicara Rotasi Pemain dan Nasib Minamino

Willian kerap kali dengan mudah melewati penjagaan permain bertahan Liverpool.

Liverpool tetap belum mampu menjawab gol Willian, sementara Chelsea berhasil menjaga keunggulan mereka hingga turun minum.

Babak pertama laga Chelsea vs Liverpool berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan tuan rumah.

Susunan pemain Chelsea vs Liverpool:

Chelsea (4-3-3): 1-Kepa Arrizabalaga; 28-Cesar Azpilicueta, 2-Antonio Ruediger, 15-Kurt Zouma, 3-Marcos Alonso; 17-Mateo Kovacic (19-Mason Mount 42'), 47-Billy Gilmour, 8-Ross Barkley, 10-Willian, 18-Olivier Giroud, 11-Pedro

Cadangan: 5-Jorginho, 13-Willy Caballero, 19-Mason Mount, 23-Michy Batshuayi, 24-Reece James, 29-Fikayo Tomori, 55-Tino Anjorin

Pelatih: Frank Lampard

Liverpool (4-3-3): 13-Adrian; 76-Neco Williams, 12-Joe Gomez, 4-Virgil Van Dijk, 26-Andy Robertson; 20-Adam Lallana, 3-Fabinho, 48-Curtis Jones, 18-Takumi Minamino, 27-Divock Origi, 10-Sadio Mane

Cadangan: 7-James Milner, 9-Roberto Firmino, 11-Mohamed Salah, 15-Alex Oxlade-Chamberlain, 22-Andy Lonergan, 32-Joel Matip, 68-Pedro Chirivella

Pelatih: Juergen Klopp

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com