KOMPAS.com - Arsenal melaju ke perempat final Piala FA setelah menumbangkan tuan rumah Portsmouth, Senin (2/3/2020) atau Selasa dini hari WIB.
Laga Portsmouth vs Arsenal merupakan partai putaran kelima FA.
Digelar di Stadion Fratton Park, duel Portsmouth vs Arsenal dimenangkan The Gunners dengan skor 2-0.
Dua gol Arsenal dicetak oleh Sokratis Papastathopoulos (45+4') dan Eddie Nketiah (51').
Baca juga: Portsmouth Vs Arsenal, Gol Sokratis Bawa The Gunners Unggul
Berkat hasil Piala FA ini, Arsenal menjadi tim pertama yang lolos ke perempat final turnamen sepak bola tertua di dunia tersebut.
Jalannya laga Portsmouth vs Arsenal
Arsenal mendominasi babak pertama dengan penguasaan bola 71 persen berbanding 29 persen milik Portsmouth.
Namun, soal peluang, kedua tim memiliki catatan sama.
Tuan rumah mencatatkan delapan tendangan (tidak ada yang tepat sasaran), begitu juga dengan Arsenal.
Namun, dari delapan tendangan yang dicatat Arsenal pada babak pertama, dua di antaranya tepat sasaran.
Arsenal baru unggul ketika babak pertama memasuki menit injury time.
Menerima umpan silang Reiss Nelson, sontekan Sokratis sukses menjebol gawang tuan rumah kawalan Alex Bass. Skor 1-0 untuk keunggulan Arsenal bertahan sampai turun minum.
Baca juga: Portsmouth vs Arsenal, Arteta Antusias dengan Laga Piala FA
Memasuki babak kedua, Arsenal terus melancarkan serangan.
Mereka sukses menggandakan keunggulan ketika babak kedua berusia enam menit.
Lagi-lagi, Reiss Nelson yang merancang gol.
Ia mengirimkan umpan silang yang kemudian dimanfaatkan Eddie Nketiah untuk mengubah skor menjadi 2-0.
Dilansir Opta, ini merupakan gol ketiga Nketiah dalam empat laga terakhirnya bersama Arsenal.
Gol Nketiah menjadi yang terakhir pada laga ini. Arsenal menang 2-0 atas tuan rumah Portsmouth dan lolos ke perempat final Piala FA.
Susunan starter Portsmouth vs Arsenal di Piala FA:
Porstmouth (4-2-3-1): 35-A Bass; 15-McCrorie, 13-J Bolton, 6-C Burgess, 42-Seddon; 33-B Close, 24-C McGeehan; 7-R Williams, 26-G Evans, 19-M Harness; 22-E Harrison.
Pelatih: K Jackett
Arsenal (4-2-3-1): 26-E Martinez; 5-Sokratis, 23-David Luiz, 22-Pablo Mari, 77-Bukayo Saka; 29-Matteo Guendouzi, 11-Lucas Torreira; 24-Reiss Nelson, 28-Joe Willock, 35-Gabriel Martinelli; 30-Eddie Nketiah.
Pelatih: Mikel Arteta
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.