Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persebaya Vs Persik, Aji Santoso Sebut Macan Putih Parkir Bus, Tapi Main Bagus

Kompas.com - 01/03/2020, 10:20 WIB
Ghinan Salman,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, mengungkapkan penyebab timnya gagal meraih poin penuh kala menghadapi Persik Kediri.

Partai pembuka Shopee Liga 1 2020 Persebaya Vs Persik yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (29/2/2020), berakhir imbang 1-1.

Dalam laga bertajuk Derbi Jawa Timur itu, Persik mampu unggul lebih dulu melalui eksekusi penalti Gaspar Vega di menit ke-33.

Persebaya mampu membalas ketertinggalan empat menit kemudian melalui sundulan Hansamu Yama pada menit ke-37.

Namun, hingga laga berakhir, Persebaya tak mampu menambah gol ke gawang Persik.

Aji menilai, klub berjuluk Macan Putih bermain cukup bagus pada babak pertama.

Tim tamu tampil dengan rasa percaya diri dan terus merepotkan tim tuan rumah.

"Persik Kediri bermain lumayan bagus, terutama di babak pertama. Yang kedua, mereka menggunakan tactical parkir bus," kata Aji seusai pertandingan.

Menurut Aji, strategi ultra defensif lumrah dilakukan seorang pelatih untuk bisa mencuri poin atau bahkan meraih kemenangan.

Baca juga: Imbang Lawan Persik, Persebaya Alihkan Fokus ke Persija

Ia juga tidak mempermasalahkan taktik parkir bus yang diterapkan pelatih Persik, Joko Susilo, saat bertandang ke markas Persebaya.

"Itu menurut saya wajar-wajar saja, boleh-boleh saja," ujar Aji.

"Memang di babak pertama, dia (Persik Kediri), main lumayan cukup bagus. Dia dengan menggunakan tiga center back," ujar dia lagi.

Dengan strategi parkir bus yang diterapkan Gethuk - panggilan Joko Susilo, Aji mengaku telah mengubah pola serangan Persebaya di babak kedua.

Persebaya, kata Aji, tampil lebih menyerang dan terus mengurung pertahanan Persik pada babak kedua.

Namun, para pemain tidak bisa menciptakan gol kemenangan untuk Persebaya hingga peluit akhir babak kedua dibunyikan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Internasional
Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Liga Indonesia
Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Olahraga
Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com