Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Lazio Vs Bologna, Kickoff Pukul 21.00 WIB

Kompas.com - 29/02/2020, 19:30 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Pekan ke-26 Serie A, kompetisi kasta teratas Liga Italia, akan menyajikan pertandingan Lazio vs Bologna.

Duel Lazio vs Bologna bakal digelar di Stadion Olimpico pada Sabtu (29/2/2020) malam ini.

Menjamu Bologna, Lazio memburu kemenangan keempat secara beruntun di pentas Serie A.

Grafik permainan tim besutan Simone Inzaghi itu sedang menanjak setelah mengemas tiga kemenangan atas Genoa, Inter Milan, dan Hellas Verona.

Baca juga: Bukan Juventus atau Inter, Juergen Klopp Dukung Lazio Juara Liga Italia

Rentetan kemenangan tersebut membuat Lazio terus menempel Juventus di papan klasemen Serie A.

Meski timnya terus menuai hasil positif, Simone Inzaghi tak mau jemawa.

Menurut Inzaghi, laga kontra Bologna tidak akan berjalan mudah. Apalagi, pertandingan kali ini dilangsungkan tanpa penonton akibat mewabahnya virus corona di Italia.

"Bologna saat ini mengoleksi 34 poin dan mereka memiliki rekor yang bagus ketika bermain tandang," kata Inzaghi, dikutip dari Football Italia.

Baca juga: Genoa Vs Lazio, Biancocelesti Harus Terus Bermimpi Raih Gelar Scudetto

"Saya telah memikirkan bagaiaman pertandingan ini akan kami mainkan. Ini tidak akan sederhana dan bisa membuat kami merasa tidak nyaman," imbuh Inzaghi.

"Bermain secara tertutup rasanya pasti aneh. Namun, itu semua adalah hasil evaluasi yang dilakukan oleh otoritas liga," tegas pelatih berusia 43 tahun tersebut.

Lazio saat ini berada di peringkat dua klasemen Serie A dengan koleksi 59 poin, hanya berselisih satu angka dari Juventus yang berada di puncak.

Tim berjulukan Gli Aquilotti itu mencatatkan rekor tak terkalahkan dalam 19 laga terakhir Serie A.

Adapun, Bologna saat ini masih tertahan di peringkat 10 dengan raihan 34 poin.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga Italia, Lazio Geser Posisi Inter Milan

Pada pertemuan pertama, awal November 2019, Lazio bermain imbang 2-2 dengan Bologna pada laga yang digelar di Stadion Renato Dall'Ara.

Pertandingan Lazio vs Bologna tidak akan disiarkan oleh stasiun televisi nasional.

Namun, pertandingan tersebut masih bisa disaksikan secara live streaming melalui BeIN Sports Connect dengan kickoff mulai pukul 21.00 WIB.

Berikut link live streaming pertandingan Lazio vs Bologna >>> LINK.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Liga Indonesia
HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com