Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Begini Salah Satu Cara Mengabadikan Kobe Bryant

Kompas.com - 29/02/2020, 14:34 WIB
Josephus Primus

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Tewasnya pebasket Amerika Serikat (AS) Kobe Bryant pada 26 Januari 2020 lantaran kecelakaan pesawat terbang belumlah lekang dari banyak ingatan.

Bryant meninggalkan banyak pesan positif bagi penggemarnya, khususnya kalangan muda.

Baca juga: Michael Jordan: Kobe Bryant Meninggal, Separuh Jiwa Saya Juga Mati...

Sosok kelahiran 23 Agustus 1978 itu adalah teladan kerja keras untuk meraih prestasi tertinggi di olahraga bola basket.

Ia membawa klub Los Angeles Lakers menjadi jawara lima kali NBA.

Pesan mendiang Kobe Bryant (kiri dari arah pembaca) dan pesan almarhum Presiden Afrika Selatan Nelson Mandela. Kobe, kelahiran 23 Agustus 1978 tewas dalam kecelakaan pesawat terbang pada 26 Januari 2020 di Calabasa, California, AS.Kompas.com/Josephus Primus Pesan mendiang Kobe Bryant (kiri dari arah pembaca) dan pesan almarhum Presiden Afrika Selatan Nelson Mandela. Kobe, kelahiran 23 Agustus 1978 tewas dalam kecelakaan pesawat terbang pada 26 Januari 2020 di Calabasa, California, AS.

"Ia, Bryant memang sosok olahraga yang terkenal," kata Riza Satyagraha, inisiator The Jakarta 16th Toys & Comics Fair 2020 di Balai Kartini, Sabtu (29/2/2020).

Menurut Riza, Bryant di kalangan pecinta action figure atau boneka tokoh-tokoh komik, juga memberi inspirasi.

Menurut Riza, banyak pencipta desain action figure membuat boneka hingga patung Bryant.

Pengunjung The Jakarta 16th Toys & Comics Fair 2020 di Balai Kartini, Sabtu (29/2/2020) memandang jersey mendiang pebasket AS Kobe Bryant. 

Kobe, kelahiran 23 Agustus 1978 tewas dalam kecelakaan pesawat terbang pada 26 Januari 2020 di Calabasa, California, AS.

Kompas.com/Josephus Primus Pengunjung The Jakarta 16th Toys & Comics Fair 2020 di Balai Kartini, Sabtu (29/2/2020) memandang jersey mendiang pebasket AS Kobe Bryant. Kobe, kelahiran 23 Agustus 1978 tewas dalam kecelakaan pesawat terbang pada 26 Januari 2020 di Calabasa, California, AS.

Mereka menunjukkan satu cara untuk mengabadikan kenangan pada Bryant.

"Tapi, sampai sekarang, mereka berasal dari luar negeri," kata Riza.

Susi Susanti

 Legenda bulu tangkis Susi Susanti saat diwawancari di CGV fX Sudirman sebelum nonton bareng Susi Susanti - Love All, Kamis (7/11/2019). KOMPAS.com/FARAHDILLA PUSPA Legenda bulu tangkis Susi Susanti saat diwawancari di CGV fX Sudirman sebelum nonton bareng Susi Susanti - Love All, Kamis (7/11/2019).

Namun begitu, kata Riza, para pencipta atau kreator asal Indonesia juga pernah membuat action figure Susi Susanti.

"Dia kan tokoh bulutangkis kita," ujarnya.

Bernama komplet Lucia Francisca Susi Susanti, legenda hidup bulutangkis Indonesia ini meraih medali emas pada Olimpiade Barcelona 1992.

Pengunjung The Jakarta 16th Toys & Comics Fair 2020 di Balai Kartini, Sabtu (29/2/2020), melintas di depan jersey timnas basket Amerika Serikat. Kegiatan tersebut berlangsung hingga Minggu (1/3/2020) pukul 21.00 WIB.Kompas.com/Josephus Primus Pengunjung The Jakarta 16th Toys & Comics Fair 2020 di Balai Kartini, Sabtu (29/2/2020), melintas di depan jersey timnas basket Amerika Serikat. Kegiatan tersebut berlangsung hingga Minggu (1/3/2020) pukul 21.00 WIB.

Selain itu, ia pernah juga meraih medali perunggu di Olimpiade Atlanta 1996.

Susi Susanti juga pernah diabadikan prestasinya dalam film bertajuk Susi Susanti-Love All pada 2019.

"Ada action figure sosok-sosok terkenal yang dibikin terbatas (limited edition) dan sold out (terjual habis)," kata Riza mengisyaratkan luasnya peluang di bisnis action figure ini.

Owner Sacca Production penyelenggara The Jakarta 16th Toys & Comics Fair 2020 Riza Satyagraha. Pameran berlangsung mulai Sabtu (29/2/2020) hingga Minggu (1/3/2020) di Balai Kartini, Jakarta.
The Jakarta 16th Toys & Comics Fair 2020 Owner Sacca Production penyelenggara The Jakarta 16th Toys & Comics Fair 2020 Riza Satyagraha. Pameran berlangsung mulai Sabtu (29/2/2020) hingga Minggu (1/3/2020) di Balai Kartini, Jakarta.

Riza lebih lanjut mengatakan, kreasi action figure tokoh-tokoh terkenal, termasuk olahraga, memang amat tergantung pada popularitas bersangkutan.

"Mereka melihat tokoh-tokoh yang lagi booming. Nah, akhirnya mereka bikin action figure-nya," pungkas Riza Satyagraha.

The Jakarta 16th Toys & Comics Fair 2020 akan berlangsung hingga Minggu (1/3/2020).

Pameran kali ini membidik hingga 25.000 pengunjung, menurut Riza.

Pengunjung The Jakarta 16th Toys & Comics Fair 2020 di Balai Kartini, Sabtu (29/2/2020) memilih action figure yang akan dibeli. Kegiatan tersebut berlangsung hingga Minggu (1/3/2020) pukul 21.00 WIB.
Kompas.com/Josephus Primus Pengunjung The Jakarta 16th Toys & Comics Fair 2020 di Balai Kartini, Sabtu (29/2/2020) memilih action figure yang akan dibeli. Kegiatan tersebut berlangsung hingga Minggu (1/3/2020) pukul 21.00 WIB.

Riza mengatakan, pameran berskala internasional yang sudah masuk dalam agenda tahunan Kota Jakarta (Enjoy Jakarta!) mengincar banyak kalangan mulai dari pecinta perseorangan hingga komunitas action figure.

Pada pameran kali ini, artis pembuat action figure lokal, customizer, dan komik artis antara lain Dolanan Keren (Gundala, Satria Gatotkaca), MechaShock, Sync Toys, Skyler Comics (Volt, Valentine), Morofosic Studio, dan lainnya ikut ambil bagian.

Pengunjung The Jakarta 16th Toys & Comics Fair 2020 di Balai Kartini, Sabtu (29/2/2020) memilih action figure yang akan dibeli. Kegiatan tersebut berlangsung hingga Minggu (1/3/2020) pukul 21.00 WIB.
Kompas.com/Josephus Primus Pengunjung The Jakarta 16th Toys & Comics Fair 2020 di Balai Kartini, Sabtu (29/2/2020) memilih action figure yang akan dibeli. Kegiatan tersebut berlangsung hingga Minggu (1/3/2020) pukul 21.00 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com