Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 29/02/2020, 08:05 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Duel sesama tim asal Jawa Timur, Persebaya Surabaya vs Persik Kediri, akan menjadi pembuka kompetisi Shopee Liga 1 2020.

Laga Persebaya vs Persik akan dihelat di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (29/2/2020) pukul 18.30 WIB.

Ini akan menjadi pertemuan kedua bagi Persebaya dan Persik pada 2020 ini.

Sebelumnya, kedua kesebelasan sudah saling bertemu di fase grup turnamen pramusim, Piala Gubernur Jatim.

Baca juga: Persebaya vs Persik, Dekat dengan Aji, Joko Tak Ingin Kalah

Saat itu, Persebaya, yang bersikan mayoritas pemain muda, berhasil menang atas Persik dengan skor 3-1.

Berkaca pada hasil tersebut, Bajul Ijo - julukan Persebaya - diprediksi bakal kembali mengandalkan tenaga belia, seperti Muhammad Alwi Slamat, Rizky Ridho, hingga Rachmat Irianto.

Mereka akan berkolaborasi dengan pemain senior, macam Hansamu Yama Pranata, Makan Konate, dan David Da Silva, untuk meraih kemenangan pada laga pembuka.

Menjelang laga nanti malam, pelatih Persebaya, Aji Santoso, menyatakan timnya dalam kondisi siap tempur.

Baca juga: Ditunjuk sebagai Kapten Persebaya, Makan Konate Beri Tanggapan

Semua pemain fit, kecuali Muhammad Nasir yang masih dibekap cedera hamstring.

"Kami sudah sangat siap untuk pertandingan besok (hari ini)," kata Aji Santoso.

"Semua (pemain) dalam kondisi fit, kecuali (Muhammad Nasir)," ucap Aji menambahkan.

Sementara itu, dari kubu tim tamu, pelatih Persik, Joko Susilo, menyatakan timnya siap tampil maksimal menghadapi tuan rumah.

"Yang jelas kami sudah siap dengan segala kemungkinan," ujarnya.

Baca juga: Persebaya Vs Persik, 50 Ribu Tiket Ludes Terjual

"Persik sudah tidak ada alasan lagi bahwa besok (hari ini) harus siap bermain maksimal," Joko Susilo menambahkan.

Rekrutan anyar, Ante Bakmaz, diprediksi bakal menjadi kunci permainan Persik pada laga ini.

Prediksi susunan pemain Persebaya vs Persik:

Persebaya (4-3-3): Rivky Mokodompit; Muhammad Syaifuddin, Rizky Ridho, Rachmat Irianto, Nasir; Mahmoud Eid, Aryn Williams, Makan Konate; Irfan Jaya, David da Silva, Alwi Slamat

Persik (4-3-3): Junaidi; Ante Bakmaz, Jefferson, Vava Mario Yagalo, Dany Saputra; Gaspar Vega, Adi Eko Jayanto, Eka Prasetya; Ronaldo Wanma, Antoni Nugroho, Faris Aditama

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Timnas Indonesia
Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Liga Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com