Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 24/02/2020, 15:45 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, menilai sektor pertahanan timnya sudah stabil setelah ditinggal Achmad Jufriyanto.

Menjelang bergulirnya kompetisi Liga 1 2020, Persib telah melakoni beberapa pertandingan uji coba.

Terakhir, tim berjuluk Maung Bandung itu menjalani laga uji tanding menghadapi Persikabo di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jumat (21/2/2020) lalu.

Pada pertandingan tersebut, Persib ditahan imbang tanpa gol oleh Persikabo.

Baca juga: Tinggalkan Persib, Achmad Jufriyanto Resmi Gabung Bhayangkara FC

Sebelumnya, ketika beruji coba melawan Persis Solo dan PSS Sleman, Maung Bandung juga mencatatkan clean sheet alias tidak kebobolan.

Menurut Robert, performa Nick Kuipers dkk terus mengalami peningkatan seusai menjalani sejumlah laga uji coba.

"Dari hasil beberapa training match kami mengalami peningkatan yang bagus di barisan pertahanan," kata Robert, dilansir dari laman resmi Persib Bandung.

Meski menyayangkan kepergian Achmad Jufriyanto alias Jupe yang pindah ke Bhayangkara FC, Robert menyebut lini belakang Maung Bandung kini sudah mulai stabil.

"Saya menyayangkan Jupe (Achmad Jufriyanto) hengkang. Sebetulnya, dia sudah ada dalam rencana," ujar Robert.

Baca juga: Liga 1 2020, Robert Alberts Belum Puas dengan Lini Depan Persib

"Saya rasa barisan pertahanan kami sudah stabil ketika bermain dengan empat bek sejajar atau tiga bek sekalipun, tergantung kebutuhan dalam pertandingan," kata Robert menambahkan.

"Saya tentunya senang melihat ini," kata pelatih asal Belanda tersebut.

Selain memuji penampilan para bek Persib yang menunjukkan peningkatan, Robert juga senang melihat perkembangan kiper anyar Maung Bandung, Teja Paku Alam.

"Saya senang karena kiper baru kami (Teja Paku Alam) sudah bisa beradaptasi dengan skema yang diinginkan," ucap Robert.

Baca juga: Robert Alberts Optimistis Persib Bisa Bicara Banyak di Kompetisi 2020

Setelah menjalani sejumlah laga uji coba, skuad Persib kini tengah bersiap menyambut kompetisi Liga 1 2020.

Kickoff Liga 1 2020 dijadwalkan akan dimulai pada tanggal 29 Febriari 2020.

Pada pertandingan pekan pembuka, Persib akan menjamu Persela Lamongan, Minggu (1/3/2020) mendatang.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Liga Indonesia
Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Liga Indonesia
Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Timnas Indonesia
Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com