Bremen Vs Dortmund, Erling Haaland Jadi Kunci Amankan Tiga Poin

Kompas.com - 22/02/2020, 23:28 WIB
Angga Setiawan,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Borussia Dortmund sukses meraih kemenangan saat bertamu ke markas Werder Bremen di pekan ke-23 Bundesliga Jerman.

Pertandingan antara Bremen vs Dortmund yang berlangsung di Weserstadion, Bremen, Sabtu (22/2/2020) berakhir dengan skor 2-0.

Dua gol Dortmund diciptakan oleh Axel Zagadou (52') dan Erling Braut Haaland (66')

Dengan hasil tersebut, Dortmund kembali menempel Bayern Muenchen di peringkat kedua klasemen Bundesliga dengan mengumpulkan 45 poin.

Sementara Werder Bremen masih belum beranjak dari zona degradasi dengan menempati peringkat 17 dengan raihan 17 poin.

Baca juga: Jadwal TC Kedua Timnas Indonesia di Bawah Arahan Shin Tae-yong

Jalannya Pertandingan Bremen vs Dortmund 

Babak pertama penguasaan bola jadi milik tuan rumah Werder Bremen yang langsung memberikan tekanan di barisan pertahanan Dortmund.

Peluang pertama muncul bagi Bremen di dua menit waktu berjaman setelah Davie Selke melepaskan sepakan keras dari luar kotak penalti.

Beruntung Roman Burki dengan sigap mengamankan gawangnya dari serangan cepat pasukan Florian Kohfeldt.

Dortmund tertekan hanya selama delapan menit berjalan, Emre Can kemudian menjadi motor serangan balik setelah mampu masuk ke kotak penalti Bremen.

Sayang sepakannya masih melebar dari gawang Bremen sehingga belum mampu membawa Dortmund unggul di awal pertandingan.

Baca juga: Juergen Klopp Anggap Liverpool Bagai Istrinya

Erling Braut Haaland yang belakangan jadi mesin gol bagi Dortmund sempat memberi umpan terobosan kepada Jadon Sancho di menit ke-21 namun haris terjebak offside.

Erling Braut Haaland kembali jadi motor serangan setelah memberikan umpan silang ke tengah kotak penalti yang disambut Thorgan Hazard dua menit berselang namun gagal menjadi gol.

Di sisa waktu tambahan babak pertama tak banyak kesempatan yang didapat Dortmund.

Hingga turun minum skor kacamata sementara mewarnai laga antara Bremen vs Dortmund.

Di babak kedua Dortmund masih begitu mendominasi permainan dengan beberapa kali melakukan serangan balik cepat ke pertahanan Bremen.

Hasilnya, Dortmund mampu unggul lebih dulu usai Axel Zagadou mencetak gol pada menit ke-52.

Baca juga: Erling Haaland Tiru Etos Kerja dan Diet Cristiano Ronaldo

Lewat sepakan pojok yang dilakukan Jadon Sancho, Zagadou sukses memenangkan duel dengan Niklas Moisander dan menceploskan bola kegawang Bremen dengan kaki kirinya.

Unggul satu gol membuat anak asuh Lucien Favre makin meningkatkan intensitas serangan mereka.

Dortmund kemudian mampu menggandakan keunggulan kali ini Erling Braut Haaland menajdi predator gol pada menit ke-67.

Mendapatkan umpan terobosan sempurna dari Achraf Hakimi, Haaland tak menyia-nyiakan kesempatan untuk langsung menendang bola langsung ke gawang Jiri Pavlenka.

Bremen yang sedari awal tertekan tak mampu berbuat banyak usai mendapatkan dua gol kejutan dari Dortmund sehingga gagal mengembangkan permainannya.

Baca juga: Massimiliano Allegri Sebut Cristiano Ronaldo Butuh Juventus

Haaland nyaris menambah pundi-pundi golnya di menit ke-79 andai umpan terobosan dari Axel Witsel tak segera diamankan kiper Jiri Pavlenka.

Di sisa tiga menit tambahan waktu Dortmund masih belum mengendurkan intensitas serangannya ke pertahanan Bremen namun tak mampu menambah gol lagi.

Hingga babak kedua usai, laga antara Bremen vs Dortmund di Bundesliga Jerman berakhir dengan skor 2-0.

Susunan pemain Bremen vs Dortmund

Bremen (3-4-3): Jiri Pavlenka (GK), Omer Toprak, Niklas Moisander, Milos Velijkovic; Ludwig Agustinsson, Davy Klaassen, Leonardo Bittencourt, Gebre Selassie; Milot Rashica, Davie Selke, Yuya Osaka

Cadangan: Stefanos Kapino, Marco Fiedl, Michael Lang, Sebastian Langkamp, Nuri Sahin, Josh Sargent, Johannes, Eggstein, Claudio Pizzaro, Nick Woltemade

Pelatih: Florian Kohfeldt

Dortmund (3-4-3): Roman Burki (GK), Mats Hummels, Lukas Piszczek, Axel Zagadou, Achraf Hakimi, Axel Witsel, Emre Can, Raphael Guerreiro, Thorgan Hazard, Erling Braut Haaland, Jadon Sancho

Cadangan: Marqin Hitz, Leonardo Balerdi, Manuel Akanji, Marcel Schmelzer, Nico Schulz, Mahmoud Dahoud, Mario Gotze, Giovanni Ryna, Julian Brandt

Pelatih: Lucien Favre

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com