Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bursa Transfer Liga 1, Persik Kediri Resmi Datangkan Eks Bek Sampdoria

Kompas.com - 22/02/2020, 17:46 WIB
Nirmala Maulana Achmad

Penulis

KOMPAS.com - Tim promosi Liga 1 2020, Persik Kediri, resmi mendatangkan satu pemain asing lagi. Dia adalah Jefferson Alves de Oliveira.

Bek tengah asal Brasil itu akan berkostum Macan Putih - julukan Persik - selama satu musim.

Kabar itu disampaikan melalui akun media sosial klub pada Sabtu (22/2/2020).

Baca juga: Berita Transfer Liga 1, Madura United Resmi Datangkan Bruno Matos

"Jefferson Alves de Oliveira resmi berkostum Persik Kediri untuk kompetisi Liga 1 2020. Selamat datang, mari berjuang bersama," tulis Persik dalam akun Instagram mereka.

Jefferson Oliveira (29 tahun) merupakan jebolan Udinese Primavera.

Setelah itu, ia malang melintang dipinjamkan ke beberapa klub Serie A lainnya.

Pada kurun waktu 2015 dan 2016-2017, Jefferson Oliveira sempat berkostum Sampdoria.

"Jefferson 13 tahun menghabiskan karier di Eropa, tujuh tahun di Italia, dan lima tahun di Portugal," ujar agen Jefferson, Aggy Eka kepada Kompas.com.

"Jefferson adalah pemain bagus untuk Persik Kediri, saya yakin," kata Aggy.

Klub terakhir Jefferson adalah CD Fatima yang bermain di kasta ketiga Liga Portugal.

Baca juga: Persik Kediri Kelola Stadion Brawijaya untuk Liga 1

Dihimpun dari Transfermarkt, kontrak Jefferson Oliveira di CD Fatima sebenarnya akan habis pada 30 Juni 2020.

Namun, ia memutuskan bergabung bersama Persik Kediri untuk mengarungi Liga 1 2020.

"Jefferson resign (dari CD Fatima) karena dia proyeksinya akan diduetkan dengan Ante Bakmaz di jantung pertahanan Persik," kata Aggy melanjutkan.

"Jefferson dipilih Persik karena dia punya speed, dia juga tinggi (193 cm), tapi tidak lamban, build up serangan juga bagus," ucap Aggy.

Aggy menambahkan, Jefferson memang memiliki keinginan untuk bermain di Asia dan Indonesia sebagai salah satu destinasinya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com