KOMPAS.com - Blaugrana akan melakoni pertandingan Liga Spanyol pada jornada ke-25, pada laga Barcelona vs Eibar.
Pertandingan Barcelona vs Eibar digelar di Stadion Camp No, Barcelona, Spanyol, Sabtu (22/2/2020), pukul 22.00 WIB.
Barcelona kini berada di peringkat kedua klasemen sementara Liga Spanyol dengan koleksi 52 poin, selisih satu poin dengan rival abadi, Real Madrid di peringkat pertama dengan 53 poin.
Sementara itu, tim tamu Eibar, berada di peringkat ke-16 klasemen sementara dengan koleksi 24 poin.
Baca juga: Jadwal Liga Spanyol Akhir Pekan Ini, Barcelona Vs Eibar
Pada pertemuan pertama di Stadion Ipurua, Sabtu (19/10/2019), Barcelona menang dengan skor 3-0.
Tiga gol kemenangan Barcelona di pertemuan pertama dicetak oleh Antoine Griezmann (13'), Lionel Messi (58'), dan Luis Suarez (66').
Ada beberap statistik menarik dari laga Barcelona vs Eibar.
Berikut 6 statistik menarik dari laga Barcelona vs Eibar:
1- Barcelona telah memenangkan 18 dari 19 pertandingan kandang terakhir mereka di Liga Spanyol.
2- Barcelona telah memenangkan 10 dari 11 pertandingan terakhir mereka melawan Eibar di semua kompetisi.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.