Bergelimang Rekor, Erling Haaland Mengaku Belum Tampilkan Performa Terbaik

Kompas.com - 05/02/2020, 15:58 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Erling Haaland tampil sangat impresif sejak bergabung dengan Borussia Dortmund pada bursa transfer musim dingin 2020.

Striker internasional Norwegia tersebut terus menorehkan rekor. Dia menjadi pemain pertama yang mencetak tujuh gol dalam tiga pertandingan perdana Bundesliga, kasta tertinggi Liga Jerman.

Meskipun tampil memesona, Erling Haaland tak jumawa. Pemain 19 tahun ini justru mengaku belum menampilkan performa terbaiknya.

Baca juga: Jadwal Liga Champions, Aturan Baru Bisa Untungkan Erling Haaland

"Saya belum 100 persen. Saya harus lebih bugar," ujar Haaland seperti dikutip BolaSport.com dari Diario AS.

Borussia Dortmund membeli Haaland dari klub elite Austria, Red Bull Salzburg, pada Januari 2020.

Klub raksasa Liga Jerman ini mengelurkan biaya 20 juta euro (sekitar Rp 302,296 miliar) untuk mendapatkan servis sang pemain.

Sejak mendarat di Signal Iduna Park, Haaland telah mencetak tujuh gol untuk Borussia Dortmund di pentas Liga Jerman.

Semua gol tersebut dicetak Erling Haaland hanya dalam tiga laga yang dilakoninya dengan total waktu 136 menit.

Alhasil, dia memecahkan rekor Bundesliga. Haaland menjadi pemain pertama yang menyarangkan tujuh gol dari tiga penampilan pertamanya di kasta tertinggi Liga Jerman.

Sebelum bergabung dengan Borussia Dortmund, Haaland menjadi pemain pertama yang mencetak enam gol dalam tiga penampilan pertamanya di Liga Champions saat membela Salzburg.

Bersama klub tersebut, Haaland mencetak 29 gol dalam 27 penampilan.

Baca juga: Haaland Bikin Rekor tapi Borussia Dortmund Tersingkir dari Babak 16 Besar DFB Pokal

Sementara itu, pada laga debutnya membela Borussia Dortmund, 18 Januari 2020, Haaland mencetak hat-trick alias trigol ke gawang Augsburg.

Dalam duel di markas Augsburg itu, Erling Haaland dkk menang 5-3.

Erling Haaland kemudian mencetak dua gol pada pertandingan melawan FC Koeln.

Dua gol terakhir Erling Haaland dicetak saat Borussia Dortmund menghabisi Union Berlin dengan skor 5-0, Sabtu (1/2/2020).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com