KOMPAS.com - Kabar kurang mengenakkan datang dari pebulu tangkis tunggal putra nomor satu dunia Kento Momota.
Kento Momota, pebulu tangkis asal Jepang, mengalami kecelakaan ketika hendak menuju ke Kuala Lumpur International Airport (KLIA).
Mobil yang ditumpangi oleh Kento Momota terlibat kecelakaan dengan truk di Jalan Tol Malaysia (Maju Express Highway), Senin (13/1/2020) 04.57 pagi waktu Malaysia.
Momota tidak sendiri, setidaknya ada tiga penumpang lain yang menjadi korban.
Di antaranya Foster William Thomas (Instant Review BWF asal Inggris, 30 tahun), Hirayama Yu (fisioterapis/Jepang, 35), dan Marimoto Akifumi (asisten pelatih/Jepang, 42).
Baca juga: Breaking News, Pebulu Tangkis Kento Momota Kecelakaan di Jalan Tol Malaysia
Keempatnya langsung dilarikan ke Rumah Sakit Putrajaya.
Sementara itu, sang sopir, Bavan alias Nageswarau (24 tahun/Malaysia), tewas akibat terjepit di kursinya. Jenazahnya diserahkan kepada kepolisian.
Asisten Direktur Departemen Kebakaran dan Penyelamatan Selangor, Hafisham Mohd Noor, mengungkapkan bahwa kejadian disinyalir akibat mobil van menabrak truk.
"Kami percaya kecelakaan itu terjadi ketika pengemudi van menabrak sisi belakang truk," ujar Hafisman dari The Star Malaysia.
Dia juga menegaskan, korban langsung dibawa ke rumah sakit Putrajaya untuk perawatan lebih lanjut.
Baca juga: VIDEO: Kecelakaan Kento Momota, Mobil yang Ditumpangi Menabrak Truk Besar
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.