Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fabiano Beltrame Mulai Gabung Latihan dengan Persib

Kompas.com - 11/01/2020, 21:00 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bek naturalisasi, Fabiano Beltrame, mulai ikut latihan bersama Perib Bandung.

Fabiano Beltrame bergabung dengan skuad Persib saat menggelar latihan di Sosi Sport Club, Bandung, pada Sabtu (11/1/2020) pagi.

Dilansir dari laman resmi Persib, sebanyak 23 pemain termasuk Fabiano mengikuti latihan yang berfokus pada peningkatan kondisi fisik tersebut.

Selain berlatih fisik, para pemain Persib juga disuguhi materi senam aerobik selama 30 menit.

Khusus bagi Fabiano, dia langsung mengikuti latihan Persib sekembalinya ke Indonesia.

Sebelumnya, bek tengah berusia 37 tahun itu sempat pulang ke Brasil.

Baca juga: Persib Perkenalkan Rekrutan Terbaru, Beni Oktovianto

Menurut pelatih fisik Persib, Yaya Sunarya, kondisi Fabiano cukup bagus sehingga dia bisa langsung menyantap semua materi latihan.

Di kompetisi Liga 1 musim 2019 lalu, nama Fabiano Beltrame sejatinya sudah direkrut Persib.

Namun, karena proses naturalisasinya tak kunjung rampung, mantan pemain Madura United dan Persela Lamongan itu gagal membela Persib di Liga 1 2019.

Usai menggeber latihan fisik di pagi hari, skuad Persib rencananya akan kembali menggelar latihan di Lapangan Sport Jabar Arcamanik, Bandung, pada Sabtu (11/1/2020) sore.

Persib sendiri akan memulai pramusim dengan mengikuti turnamen Asia Challange 2020 yang digelar di Selangor, Malaysia, pada tanggal 18-19 Januari 2020 mendatang.

Turnamen tersebut akan diikuti oleh empat tim, yakni Persib (Indonesia), Selangor FA (Malaysia), Hanoi FC (Vietnam), dan Bangkok United (Thailand).

Rencananya, skuad Persib akan bertolak ke Malaysia pada Kamis (16/1/2020) dengan memboyong 16 pemain.

Baca juga: Pemain Asing Baru Persib Akan Bergabung di Malaysia?

"Kami ke Malaysia membawa kurang lebih 16 pemain. Itu jumlah pemain yang latihan hari ini dan nanti ditambah dengan pemain yang menyusul ke sana (Malaysia)," kata Yaya Sunarya, Jumat (10/1/2020).

Maung Bandung memang tidak memboyong semua pemain untuk mengikuti turnamen Asia Challange 2020 di Malaysia.

Sebab, Persib akan menjadikan turnamen tersebut untuk memberikan jam terbang kepada pemain-pemain yang tidak banyak mendapatkan menit bermain di kompetisi Liga 1 2019.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com