Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barcelona Vs Atletico Madrid, Barca Kalah karena Pemain Mereka Sendiri

Kompas.com - 10/01/2020, 10:00 WIB
Angga Setiawan,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.comBarcelona sepatutnya menyalahkan diri mereka sendiri atas kekalahan dari Atletico Madrid pada ajang Piala Super Spanyol.

Setidaknya hal itulah yang disampaikan oleh bintang Barcelona yang juga mantan pemain Atletico Madri, Antoine Griezmann.

Partai Besar antara Barcelona vs Atletico Madrid harus berkesudahan dengan comeback Los Rojiblancos dengan skor tipis 2-3.

Laga Barcelona vs Atletico Madrid sendiri digelar di luar Spanyol di Stadion King Abdullah Sports Center, Jeddah, Arab Saudi, Jumat (10/1/2020) dini hari WIB.

Baca juga: Barcelona Vs Atletico Madrid, Messi Sebut Timnya Tak Pantas Kalah

Tiga gol Atletico Madrid dibukukan oleh Jorge Resurreccion Merodio (46'), Alvaro Morata (81'-penalti) dan Angel Correa (86').

Adapun dua gol Barcelona dicetak oleh Lionel Messi (51') dan Antoine Griezmann (62').

Pada partai final Piala Super Spanyol, Derbi Madrid sudah ditunggu Atletico yang berhadapan dengan Real Madrid usai mengalahkan Valencia dengan skor meyakinkan 3-1.

Kekalahan Barcelona sendiri agaknya diluar prediksi banyak pihak lantaran sedari awal pertandingan mereka sanggup mendominasi Atletico Madrid.

Baca juga: Barcelona Vs Atletico Madrid, Akhir Rekor Buruk Los Rojiblancos

Bintang Barcelona yang juga mantan pemain Atletico Madrid yakni Antoine Griezmann turut mengomentari penampilan buruk El Barca.

Bahkan, Griezmann merasa frustrasi atas kekalahan timnya di semifinal Piala Super Spanyol.

Menurutnya, kekalahan tersebut tak lepas dari ulah dari para pemainnya sendiri yang sering melakukan kesalahan sehingga membuka ruang bagi Joao Felix dkk untuk mengambil peluang.

"Saya pikir kekalahan Barcelona karena kesalahan kami sendiri yang tidak memiliki tenaga hingga akhir pertandingan," ujar Antoine Griezmann yang dilansir dari Marca.

Baca juga: Barcelona Vs Atletico Madrid, Los Rojiblancos ke Final Piala Super Spanyol

"Semua pemain Barcelona melakukan kesalahan, tak terkecuali saya yang juga memberikan umpan buruk ke Samuel Umtiti sehingga gawang kami kebobolan."

Baginya, hal tersebut merupakan kesalahan fatal dan berharap itu tidak akan terulang kembali di beberapa kompetisi besar Eropa lainnya.

"Itu adalah kesalahan yang bisa membuatmu kehilangan Liga Champions atau gelar kompetisi besar lainnya," ujar Griezmann.

Meski sempat ada kontroversi terkait dua gol Barcelona yang dianulir oleh VAR, tetapi pemain asal Perancis tersebut tidak ingin menyalahkan hal teknis macam itu.

"Itu ada untuk membantu. Terkadang itu (VAR) membantu kamu, tetapi kadang juga tidak," ujar Griezmann mengakhiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com