Serge Gnabry Perpanjang Daftar Cedera Bayern Muenchen di Awal Tahun

Kompas.com - 06/01/2020, 09:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

Sumber Bundesliga

KOMPAS.com - Penyerang lincah milik Bayern Muenchen, Serge Gnabry, harus tumbang saat melakoni sesi latihan musim dingin di Doha, Qatar.

Dilansir dari situs resmi Bundesliga, Gnabry dilaporkan mengalami cedera achilles tendon atau masalah pada wilayah belakang pergelangan kaki.

Hal tersebut juga telah dikonfirmasi oleh pelatih sementara Bayern, Hansi Flick.

Kepada awak media, dirinya menjelaskan kondisi terbaru sang pemain pasca sesi latihan.

"Kami berlatih lari pagi ini, dan saat itulah ia (Gnabry) harus terhenti," ucap Flick.

"Dia memiliki masalah tendon Achilles. Kami harus memperlakukannya dengan sangat, sangat serius, dan berharap dia segera kembali," tutur dia menambahkan.

Baca juga: Berita Transfer, Bayern Muenchen Datangkan Suksesor Manuel Neuer

Cederanya Gnabry tentu merupakan suatu kehilangan bagi klub berjuluk Die Roten tersebut.

Pasalnya, Gnabry merupakan salah satu pemain yang menjadi andalan utama Flick dalam mengarungi musim kompetisi 2019/2020.

Hingga pertengahan musim, pemain berkebangsaan Jerman itu telah tampil dalam 22 laga di semua kompetisi.

Dari total penampilannya, Gnabry sukses mencatatkan sebelas gol dan delapan assist bersama Bayern.

Perannya terlihat semakin krusial setelah tercatat dalam tiga besar pemain Bundesliga dengan jumlah tembakan terbanyak.

Gnabry hanya kalah dari dua nama teratas daftar top skor Bundesliga, Robert Lewandowski dan Timo Werner.

Baca juga: Pelatih Bayern Sebut Pesaing Terberat di Bundesliga Musim Ini

Kondisi yang menimpa Gnabry sekaligus memperpanjang daftar cedera klub berjuluk Die Roten tersebut.

Sebelumnya, terdapat beberapa pemain Bayern yang sedang dalam proses pemulihan cedera.

Di antaranya adalah Robert Lewandowski (pangkal paha), Kingsley Coman (lutut), Javi Martinez (paha), dan Niklas Suele (ligamen).

Beruntung, Bundesliga dijadwalkan akan kembali bergulir pada Minggu (19/1/2020). Sehingga, Bayern memiliki waktu sekitar dua minggu untuk menanti kepulihan para pemainnya.

Pada laga pembuka Bundesliga tahun 2020, Bayern akan menghadapi Hertha Berlin di Stadion Olimpiade Berlin, Minggu (19/1/2020) malam WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Bundesliga
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com