Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chelsea Vs Nottingham Forest, Hudson-Odoi Gemilang, The Blues Menang

Kompas.com - 05/01/2020, 23:05 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi


LONDON, KOMPAS.com - Callum Hudson-Odoi tampil gemilang pada laga babak ketiga Piala FA antara Chelsea vs Nottingham Forest di Stadion Stamford Bridge, Minggu (5/1/2020).

Hudson-Odoi menjadi kunci kemenangan 2-0 Chelsea berkat sumbangan golnya yang dicetak pada menit ketujuh.

Selain itu, Hudson-Odoi juga menjadi kreator untuk gol Ross Barkley pada menit ke-33.

Hasil ini membuat Chelsea memastikan diri lolos ke babak keempat Piala FA.

Baca juga: Lampard Akui Chelsea Harus Berbenah di Bursa Transfer Musim Dingin 2020

Jalannya pertandinganpertandingan Chelsea vs Nottingham Forest

Di babak pertama, Chelsea selaku tuan rumah mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu. Baru tujuh menit babak pertama berjalan, Chelsea langsung unggul berkat gol Callum Hudson-Odoi.

Menerima umpan Pedro Rodriguez, Hudson-Odoi terlebih dahulu mengecoh satu bek Nottingham dan langsung melepaskan tembakan melengkung kaki kiri.

Tembakan tersebut meluncur deras ke sisi kanan gawang Jordan Smith.

Pada menit ke-22, Nottingham berpeluang menyamakan kedudukan setelah mendapatkan penalti. Penalti ini didapat setelah Alex Mighteen dijatuhkan oleh Fikayo Tomori.

Mendapat protes dari pemain Chelsea, wasit memutuskan untuk meninjau ulang lewat tayangan VAR. Beruntung bagi Chlesea karena wasit menganulir keputusan penalti untuk Nottingham.

Penalti ini dianulir karena dalam tayangan ulang Mighteen terlebih dahulu terperangkap offside.

Usaha Chelsea untuk menambah keunggulan baru berhasil pada menit ke-33 lewat sontekan Ross Barkley. Gol ini bermula dari tembakan keras Hudson-Odoi yang tidak sempurna ditepis Smith.

Bola liar itu kemudian langsung disambar Barkley untuk membuat Chelsea unggul 2-0 di babak pertama.

Baca juga: Bebas dari Embargo Transfer, Chelsea Incar Calon Top Skor Bundesliga

Di awal babak kedua, tempo pertandingan ini cenderung menurun.

Chelsea yang tetap mendominasi penguasaan bola baru bisa menciptakan peluang pada menit ke-57. Barkley nyaris membuat skor menjadi 3-0 andai sundulannya tidak membentur mistar gawang.

Pada menit ke-67, Nottingham Forest mencetak gol penyeimbang berkat sundulan Ryan Yates. Lagi-lagi VAR menjadi penghalang Nottingham untuk mencetak gol.

Gol Yates dianulir karena dianggap dalam posisi offside saat menerima umpan tendangan bebas.

Tidak ada gol tambahan tercipta, skor 2-0 untuk kemenangan Chelsea bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.

Berikut susunan pemain Chelsea Vs Nottingham Forest:

Chelsea: 13-Wilfredo Caballero; 24-Reece James, 29-Fikayo Tomori, 4-Andreas Christensen, 33-Emerson; 17-Mateo Kovacic (Mason Mount 69'), 5-Jorginho, 8-Ross Barkley; 11-Pedro Rodriguez (Tariq Lamptey 76'), 23-Michy Batshuayi, 20-Callum Hudson-Odoi

Pelatih: Frank Lampard

Nottingham Forest: 12-Jordan Smith; 2-Yuri Ribeiro, 3-Tobias Figueiredo (Yohan Benalouane 46'), 20-Michael Dawson, 16-Carl Jenkinson; 17-Alfa Semedo (Tyrese Fornah 69'); 48-Alex Mighten, 22-Ryan Yates, 10-Joao Carvalho, 37-Albert Adomah; 40-Brennan Johnson (Yassine En-Neyah 81')

Pelatih: Sabri Lamaouchi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com