Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berita Transfer, Inter Milan Capai Kesepakatan soal Transfer Eriksen

Kompas.com - 04/01/2020, 18:20 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Gelandang Tottenham Hotspur, Christian Eriksen, dilaporkan akan segera berlabuh ke Inter Milan.

Tottenham dan Inter sudah sama-sama sepakat soal besaran transfer Eriksen.

Koran Denmark, Ekstra Bladet, mewartakan nilai kesepakatan itu berkisar antara 20-23 juta euro, atau sekitar Rp 311-357 miliar.

Sebelumnya, pemilik Tottenham, Daniel Levy, meminta Inter untuk merogoh kocek sebesar 30 juta euro (Rp 466 miliar).

Baca juga: 5 Potensi Transfer Bintang pada Bursa Januari 2020, Eriksen Teratas

Namun, melihat kondisi Eriksen yang akan habis masa kontraknya akhir musim ini, pihak manajemen klub pun merelakan sang gelandang pergi pada musim dingin kali ini.

Ekstra Bladet juga menuliskan, pelatih Inter, Antonio Conte, ikut mendorong pihak manajemen klub untuk segera menuntaskan transfer Eriksen.

Hal ini dikarenakan Conte gagal mendaratkan pemain buruannya, Dejan Kulusevski, dari Atalanta.

Dejan Kuluisevksi justru berlabuh ke klub rival, Juventus.

Sementara itu, pelatih Tottenham, Jose Mourinho, mengatakan bahwa Eriksen bisa saja pergi pada Januari ini.

"Saya tidak tahu dan saya mencoba jujur. Anda tahu situasinya, saat ini dia (Eriksen) bisa saja mencapai kesepakatan dengan klub lain hingga berakhirnya musim ini. Itu adalah satu opsinya," ucap Mourinho, dilansir dari Goal.

Eriksen sudah bermain dalam 23 laga bersama Tottenham musim ini serta mencatatkan tiga gol dan tiga assist di semua ajang.

Baca juga: Mourinho Belum Bisa Pastikan Masa Depan Christian Eriksen di Tottenham

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com