Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Beto Goncalves Ditawar Mahal Klub Lain

Kompas.com - 01/01/2020, 10:50 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Penyerang Madura United, Alberto "Beto" Goncalves disebut mendapat tawaran supermahal dari beberapa klub.

Namun, pemain berusia 37 tahun tersebut memilih tetap bertahan di Madura United.

Direktur Madura United, Haruna Soemitro, membenarkan Beto Goncalves mendapat tawaran pindah klub.

Bahkan, nilai kontrak yang disodorkan jauh di atas tawaran dari Madura United.

"Beto cerita semuanya kepada saya. Dia kirim percakapan ditawar berapa, saya tahu semua," kata Haruna Soemitro.

Baca juga: Sibuk Sepanjang 2019, Beto Goncalves Istirahat di Brasil

Haruna Soemitro juga menyebutkan ada klub lain lagi yang menawarkan kontrak kepada Beto Goncalves.

Mereka juga sudah menjalin komuniasi dengan pemain naturalisasi itu.

"Beto bilang kepada saya, 'Pak Haruna, saya main bola tidak lama lagi. Itu ada nilai kontrak dari tim lain sangat besar buat saya.' Namun, alhamdulillah Beto tetap di Madura United," kata Haruna Soemitro.

Menurut Haruna, pihak Madura United tidak memberi tawaran yang lebih besar dari klub lain untuk membuat Beto Goncalves bersedia bertahan.

Namun, ada pendekatan lain yang dipakai agar sang pemain bertahan.

"Saya bilang ke Beto, 'uang itu memang memang besar, tetapi sepak bola bukan hanya soal uang. Hidup bukan soal uang saja. Kamu harus perhatikan itu dengan baik.' Hasilnya positif," kata anggota Exco PSSI tersebut.

Baca juga: Bursa Transfer, Persib Sudah Capai Kesepakatan dengan Sejumlah Pemain

Beto Goncalves merupakan pemain yang sangat penting bagi Madura United di musim 2019.

Dia menjadi top skor klub dengan mencetak 18 gol di Liga 1 2019, lebih dari Alexandar Rakic yang mencetak 12 gol.

Selain itu, Madura United juga sangat diuntungkan dengan bertahannya Beto Goncalves.

Sebab, dia berstatus pemain lokal karena sudah naturalisasi. Dengan begitu, kehadiran Beto tidak mengurangi slot pemakaian pemain asing.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com