Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Fakta Boxing Day Liga Inggris, Harry Kane Cetak Rekor Lewati Henry

Kompas.com - 27/12/2019, 08:40 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane, menorehkan rekor gol pada laga Boxing Day Liga Inggris melewati legenda Arsenal, Thierry Henry.

Rekor itu tercipta pada laga pekan ke-19 Liga Inggris antara Tottenham Hotspur vs Brighton & Hove Albion, Kamis (26/12/2019).

Kane menjadi bintang kemenangan 2-1 Tottenham dengan mencetak gol penyeimbang pada menit ke-53.

Torehan itu menjadi gol kedelapan Kane pada laga Boxing Day Liga Inggris bersama Tottenham.

Alhasil, Kane kini berstatus pencetak gol terbanyak pada laga Boxing Day Liga Inggris untuk satu tim.

Baca juga: Tottenham Vs Brighton, The Lilywhites Lalui Boxing Day dengan Kemenangan

Penyerang asal Inggris itu melewati torehan Henry yang mencetak tujuh gol bersama Arsenal.

Namun, jika dihitung secara keseluruhan, Harry Kane masih berada di bawah legenda Liverpool, Robbie Fowler.

Fowler masih menjadi top skor Boxing Day Liga Inggris dengan torehan 9 gol yang dicetak di Liverpool dan Manchester City.

Kane sebenarnya bisa menyamai rekor Fowler pada laga melawan Brighton kali ini. Namun, hal itu gagal karena gol Kane di babak pertama dinulir.

Dalam tayangan VAR, posisi Kane sebelum mencetak gol dianggap offside meskipun hanya ketiak yang melebihi badan pemain terakhir Brighton.

Meski hanya bisa mencetak satu gol, penampilan Kane tetap dipuji oleh pelatih Jose Mourinho.

Menurut Mourinho, Kane adalah penyerang komplet sehingga tidak pantas dinilai hanya dari jumlah gol.

"Ketika belum melatih Tottenham, saya selalu mengatakan Harry Kane adalah penyerang fantastis meskipun tidak mencetak gol," kata Mourinho dikutip dari Mirror.

"Pada laga ini, Kane tampil sangat baik. Dia bisa menahan bola, mencetak gol, melakukan pressing, dan mau turun ke belakang menjemput bola," ujar Mourinho menambahkan.

Baca juga: Hasil Liga Inggris - Chelsea Kalah, Man United dan Liverpool Pesta Gol

Kemenangan atas Brighton membuat Tottenham naik ke peringkat kelima atau zona Liga Europa.

Tottenham dengan koleksi 28 poin kini hanya tertinggal satu angka dari Chelsea yang duduk di peringkat keempat atau batas akhir zona Liga Champions.

Berikut lima fakta menarik lain seusai 9 laga Boxing Day Liga Inggris, Kamis (26/12/2019):

2 - Boxing Day Liga Inggris musim ini menjadi debut dua pelatih bersama tim barunya. Mereka adalah Mikel Arteta bersama Arsenal dan Carlo Ancelotti dengan Everton. Ancelotti mendapat hasil lebih baik, yakni kemenangan sementara Arteta imbang.

4 - Liverpool kembali meraih kemenangan dengan tidak kebobolan pada laga Boxing Day Liga Inggris di era Juergen Klopp. Selama dilatih Klopp, Liverpool melakoni empat laga Boxing Day dan berhasil mencetak 14 gol.

0 - Jose Mourinho mempertahankan catatan tidak terkalahkan pada laga Boxing Day Liga Inggris. Bersama Chelsea, Manchester United, dan Tottenham, Mourinho meraih enam kemenangan dan dua hasil seri.

3 - Gelandang Man United, Mason Greenwood, kini menjadi pencetak gol termuda ketiga dalam sejarah Boxing Day Liga Inggris. Saat mencetak gol ke gawang Newcastle United, Greenwood masih berusia 18 tahun 86 hari. Greenwood hanya kalah dari James Milner (16 tahun 356 hari) dan Michael Owen (18 tahun 12 hari).

14 - Kekalahan 1-4 dari Man United memperburuk catatan Newcastle United di Boxing Day Liga Inggris era Premier League. Newcastle kini menjadi tim dengan jumlah kekalahan terbanyak, yakni 14 laga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com