Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Muhammad Rafli Anggap 2019 sebagai Musim Terbaiknya

Kompas.com - 27/12/2019, 07:30 WIB
Suci Rahayu,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

 

MALANG, KOMPAS.com - Pemain muda Arema FC, Muhammad Rafli, menilai musim 2019 menjadi musim terbaiknya sejauh ini.

Sebab, dia mampu tampil apik bersama Arema FC dan menjadi bagian dari tim nasional Indonesia pada SEA Games 2019.

Rafli memainkan 17 laga bersama Arema FC di Liga 1 2019, dengan rincian empat kali sebagai pemain inti.

Jumlah tersebut sebenarnya lebih sedikit dibanding musim 2018 lalu, ketika dia hanya memainkan 19 laga.

Baca juga: Gagal Juara, Manajemen Madura United Negosiasi Kontrak SponsorSponsorq

Bedanya, pada musim 2018 lalu, Rafli tidak mampu mencetak satu pun gol.

Adapun pada musim 2019 ini, pemain kelahiran 24 November tersebut mampu mencetak dua gol di Liga 1.

"Alhamdulillah ini jadi salah satu musim terbaik saya. Ya, bisa dibilang peningkatan karier,"  ucap Rafli kepada KOMPAS.com.

Sebenarnya Rafli punya peluang untuk lebih sering bermain bersama Arema FC pada musim 2019 ini.

Hanya saja, waktunya tersita untuk membela timnas U23 Indonesia yang berlaga pada SEA Games 2019, serta tampil pada beberapa turnamen.

"Saya tidak menyangka bisa bela timnas Indonesia lagi setelah sekian lama. Apalagi bisa ikut SEA Games, cita-cita dari kecil," kata pemain berusia 21 tahun itu.

Pemain timnas U-23 Indonesia, Muhammad Rafli dan Feby Eka Putra, ketika melawan timnas U-23 Iran di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Rabu (13/11/2019).PSSI/HERKA YANIS PANGARIBOWO Pemain timnas U-23 Indonesia, Muhammad Rafli dan Feby Eka Putra, ketika melawan timnas U-23 Iran di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Rabu (13/11/2019).

Rafli mengalami transformasi yang signifikan pada musim 2019.

Dia kini dikenal sebagai pemain yang mampu bermain di dua posisi dengan sama baiknya yakni gelandang dan penyerang tengah.

Baca juga: Hasil Liga Inggris - Chelsea Kalah, Man United dan Liverpool Pesta Gol

"Ya normal aja sih soalnya harus bisa lebih dari satu posisi. Itu bakal menguntungkan tim dan kita sendiri," ucap Rafli.

Rafli lebih sering bermain sebagai gelandang di Arema FC.

Sedangkan, saat bermain di timnas U23 Indonesia asuhan Indra Sjafri, Rafli acap kali dimainkan sebagai penyerang tengah.

Saat ini, M. Rafli telah merampungkan musim 2019 yang cukup padat untuknya. M. Rafli juga ingin sejenak melupakan sepak bola dan memulihkan tenaga. "Sekarang sedang liburaan, mau refreshing aja sih," kata M. Rafli.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Liga Indonesia
Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com