Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata Simone Inzaghi Setelah Lazio Lagi-lagi Kalahkan Juventus

Kompas.com - 23/12/2019, 05:40 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Pelatih Lazio, Simone Inzaghi, mengutarakan bahwa anak asuhnya melakukan "hal magis" kala mengalahkan Juventus di Piala Super Italia, Senin (23/12/2019) dini hari WIB.

Lazio mengalahkan Juventus 3-1 di Riyadh, Arab Saudi, lewat gol-gol Luis Alberto, Senad Lulic, dan Danilo Cataldi.

Juventus hanya dapat membalas sekali lewat Paulo Dybala.

Kemenangan ini merupakan trofi ketiga Simone Inzaghi bersama Lazio dalam dua tahun terakhir setelah meraih trofi Piala Super Italia 2017 kontra lawan sama dan Coppa Italia 2018-2019.

Pada laga ini, Simone Inzaghi unjuk gigi dengan melakukan dua pergantian yang mengubah jalannya laga.

Danilo Cataldi dan Marco Parolo membuktikan kepercayaan pelatih setelah mereka turun pada babak kedua.

Parolo menyumbang assist untuk gol Lulic dan Cataldi mencetak gol penentu saat Juventus berupaya mencari gol penyama kedudukan pada menit akhir saat kedudukan masih 2-1.

Baca juga: Hasil Juventus Vs Lazio, Elang Ibu Kota Juara Piala Super Italia 2019

Setelah kemenangan kelima Lazio di Piala Super Italia ini, pikiran Simone Inzaghi langsung mengarah ke dukungan yang diberikan keluarganya.

Hanya ada dua klub Italia yang lebih sukses ketimbang Lazio, AC Milan (7 gelar) dan Juventus (8 gelar).

"Terima kasih kepada anak-anak, istri, dan orang tua saya. Mereka menjadi sumber kekuatan saya selama beberapa tahun ini," tutur adik mantan striker Juventus, Filippo Inzaghi, tersebut kepada Gazzetta dello Sport.

Hasil ini juga merupakan kejayaan kedua Lazio kontra Juventus setelah kemenangan dengan skor sama pada laga Liga Italia awal Desember ini.

"Kami melakukan hal magis dengan mengalahkan Juventus dua kali dalam dua pekan terakhir," ujar Simone Inzaghi.

"Saya pikir ini adalah kemenangan yang layak kami dapatkan. Tim ini kuat dan selalu percaya dengan ide-ide kami," lanjutnya.

Baca juga: Atalanta Vs AC Milan, Kalah 0-5, Hasil Terburuk Rossoneri Sejak 1998

Simone Inzaghi juga sempat ditanya mengenai kans klub di puncak Liga Italia.

Bagaimana tidak, kemenangan ini datang setelah Lazio menutup 2019 di peringkat ketiga Serie A.

Luis Alberto cs mencatatkan delapan kemenangan beruntun untuk memangkas jarak dengan Juventus dan Inter Milan di puncak klasemen menjadi hanya enam poin.

Akan tetapi, Simone Inzaghi bersikeras kalau ia tak ingin membicarakan gelar juara liga terlalu dini.

"Jangan pikirkan Scudetto, kami harus menikmati malam-malam seperti ini. Kami mengalami beberapa hal semacam ini dalam beberapa tahun terakhir ingin terus mengalaminya," tutur Inzaghi.

"Saya tak pernah punya masalah besar, tetapi ketika ada yang tidak beres, saya tahu siapa yang selalu ada di sisi saya dan siapa yang tidak. Saya mendedikasikan trofi ini untuk mereka," lanjutnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com