Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man City Vs Leicester, Pep Sanjung Kevin De Bruyne

Kompas.com - 22/12/2019, 13:00 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Manchester City berhasil memenangkan pertandingan melawan Leicester City dalam lanjutan Liga Inggris pekan ke-18.

Manchester City berhasil memangkas jarak dengan Leicester City menjadi hanya beda 1 poin.

Bertanding di Stadion Etihad, Manchester, Inggris, Sabtu (21/12/2019) atau Minggu dini hari WIB, klub berjuluk The Citizen itu berhasil mengalahkan Leicester City dengan skor 3-1.

Gol tim asuhan Pep Guardiola dicetak oleh Riyad Mahrez (30'), Ikay Guendogan (43') melalui titik penalti, dan Gabriel Jesus (69').

Sedangkan, gol tunggal dari klub berjuluk The Foxes dicetak oleh Jamie Vardy pada menit ke-22.

Poin penuh kontra Leicester City sekaligus merupakan kemenangan ke-250 di Liga Inggris dalam 10 tahun terakhir.

Pasc laga kontra Leicester City berakhir, Pep Guardiola mengatakan bahwa penampilan Kevin De Bruyne sangat brilian.

Selain itu, sang pelatih juga mengatakan bahwa pemain asal Belgia merupakan pemain tengah yang lengkap.

"Kevin, kami tidak ragu. Kami tidak bisa berharap dia memenangkan pertandingan setiap tiga hari untuk kami," katanya.

"Dia memiliki segalanya sebagai pemain tengah," lanjutnya.

"Kami ingin bermain bagus. Kami harus membuat serangan yang lancar dan hari ini kami melakukannya," ujar Pep.

Kevin De Bruyne kembali bermain impresif sebagai salah satu kreator serangan selama pertandingan kontra Leicester City.

Kevin De Bruyne memang tidak mencetak gol. Namun, dia menyumbang satu assist saat memberi umpan silang untuk gol Gabriel Jesus.

Dia pun layak dinobatkan sebagai pemain terbaik pada pertandingan kontra Leicester City.

Selain itu, Kevin De Bruyne juga mencatatkan rekor sebagai pemberi assist terbanyak di Liga Inggris.

De Bryune berhasil mengukir 56 assists dari 137 pertandingan di Liga Inggris.

Raihan tersebut menyamakan rekornya dengan legenda Manchester United, Eric Cantona, dengan raihan 56 assists dari 156 pertandingan.

Selain penampilan impresif De Bryune, Pep Guardiola juga senang atas raihan timnya saat melawan Leicester City.

"Performa kami luar biasa dengan dan tanpa bola," katanya.

"Kubu mereka memiliki Vardy, pemain yang selalu berbahaya tetapi kami selalu berada pada level tinggi," ujarnya.

"Terima kasih banyak kepada para pemain karena mengikuti saya. Kami mencoba dan meyakinkan para pemain bahwa ini adalah tim yang kami inginkan," tuturnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com