Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barcelona Vs Real Madrid, Los Blancos Layangkan Protes

Kompas.com - 19/12/2019, 16:40 WIB
Angga Setiawan,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.comReal Madrid melayangkan protes di laman resmi klub terkait laga El Clasico melawan Barcelona yang dinilai tidak adil.

laga El Clasico jilid pertama dalam Liga Spanyol 2019-2020 berakhir antiklimaks.

Duel dua raksasa Liga Spanyol tersebut yang berlangsung di Stadion Camp Nou, Rabu (18/1/2019) atau Kamis dini hari WIB itu, berakhir dengan skor kacamata.

Real Madrid sempat mencetak gol pada menit ke-72 lewat eksekusi Gareth Bale.

Baca juga: Barcelona Vs Real Madrid, Ernesto Valverde Pasrah dengan Hasil Imbang El Clasico

Namun, gol tersebut dianulir oleh wasit setelah melihat review VAR.

Dengan hasil ini, Barcelona masih berada di puncak klasemen Liga Spanyol dengan torehan 36 poin dari 17 laga.

Sementara itu, Real Madrid berada tepat di bawahnya dengan poin yang sama, tetapi kalah selisih gol.

Meski laga El Clasico telah usai, namun pihak Real Madrid tidak terima karena mereka seharusnya mendapat dua hadiah tendangan penalti.

Baca juga: Real Madrid Beri Kado Natal Kepada Pemain Berupa Mobil Mewah

Lewat situs resmi klub, mereka mencoba mengungkapkan masalah ini.

"Raphael Varane terlibat dalam dua momen kontroversial saat melawan Barcelona di Stadion Camp Nou," tulis Real Madrid seperti dilansir BolaSport dari situs resmi klub.

Varane memang terlihat dilanggar oleh para pemain Barcelona pada laga tersebut.

Pelanggaran pertama terjadi pada menit ke-17 saat Real Madrid mendapat sepak pojok.

Baca juga: Barcelona Vs Real Madrid, Ansu Fati Cetak Sejarah pada Laga El Clasico

Varane yang ikut maju membantu serangan terlibat adu fisik dengan bek tengah Barcelona, Clement Lenglet.

Lenglet terlihat menendang paha Varane hingga menimbulkan bekas.

Setelah itu, jeysery Varane juga terlihat ditarik oleh gelandang Barcelona, Ivan Rakitic.

Dua pelanggaran ini ternyata luput dari perhatian Alejandro Hernandez Hernandez selaku wasit dan Ricardo de Burgos Bengoetxea sebagai kepala tim VAR pada laga tersebut.

Real Madrid pun dibuat kecewa karena hanya pulang dengan satu poin dari laga tersebut. (Sri Mulyati)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Indonesia vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

Liga Champions
Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Liga Champions
Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com