Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liverpool Vs Watford, Juergen Klopp Sindir VAR

Kompas.com - 15/12/2019, 10:35 WIB
Mochamad Sadheli ,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Liverpool merengkuh kemenangan 2-0 kala menjamu Watford di Stadiona Anfield pada Sabtu (14/12/2019).

Mohamed Salah menjadi aktor paling penting dalam kemenangan tersebut dengan menyumbang dua golnya (38', 90').

Sebenarnya, Liverpool bisa saja menang dengan skor tiga gol tanpa balas jika gol Sadio Mane tidak dianulir oleh wasit seusai mengecek video alat bantu wasit (VAR).

Gol sundulan Sadio Mane itu terjadi pada pertengahan babak pertama ketika Liverpool unggul 1-0 atas Watford.

Baca juga: Liverpool Vs Watford, Brace Mohamed Salah Menangkan The Reds

Menanggapi hal tersebut, pelatih Liverpool, Juergen Klopp, kembali menyindir keberadaan VAR.

"Saya tidak merayakan gol lagi. Jelas! Karena kita harus menunggu sampai seseorang mengatakan itu adalah gol," kata Juergen Klopp dikutip situs resmi klub.

"Jujur, saya tidak tahu di mana itu (bisa dikatakan) offside," kata dia.

Sebelumnya, Klopp juga sempat menyinggung kinerja VAR di Liga Inggris. Tepatnya seusai laga Aston Villa vs Liverpool pada awal November lalu.

Dia mengungkapkan bahwa kehadiran VAR seharusnya mempermudah kinerja wasit, tetapi hasil yang didapat sebaliknya, membuat orang-orang kebingungan.

Baca juga: Era Baru Dinasti Liverpool di Bawah Asuhan Juergen Klopp

Terlepas dari hal tersebut, Klopp memilih untuk menatap laga selanjutnya. Terlebih, hingga awal Januari nanti, tim berjuluk The Reds itu bakal melakoni jadwal padat.

Rabu (18/12/2019) nanti, Liverpool akan tandang ke markas Aston Villa di pentas perempat final Piala Liga.

Esoknya, Xherdan Shaqiri dkk kembali bertanding di pentas Piala Dunia Klub di Qatar.

"Jika kami tidak pergi ke Qatar sekarang, kami akan bermain pertengahan pekan di Aston Villa, dan kemudian West Ham. Satu-satunya perbedaan adalah bahwa kami terbang tujuh setengah jam, tetapi lebih hangat di sana," katanya.

Baca juga: Mourinho dan Lampard Akui Liverpool Layak Perpanjang Kontrak Klopp

Meski demikian, Liverpool harus kehilangan satu pemain lagi setelah cedera Dejan Lovren sekitar tiga hari sebelumnya.

Georginio Wijnaldum menambah daftar pemain The Reds yang cedera seusai laga Liverpool vs Watford.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com