Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Napoli Vs Parma, Gattuso Sebut Napoli Sedang Menderita

Kompas.com - 15/12/2019, 07:16 WIB
Farahdilla Puspa,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih baru Napoli, Gennaro Gattuso, menyebut timnya sedang menderita seusai kekalahan kandang dari Parma.

Laga Napoli vs Parma yang berlangsung di Stadion San Paolo, Napoli, Sabtu (14/12/2019) atau Minggu dini hari WIB berakir dengan skor 1-2 untuk kemenangan tim tamu.

Satu-satunya gol Napoli dicetak oleh Arkadiusz Milik di menit ke-64. 

Sementara itu, dua gol Parma masing-masing dicetak oleh Dejan Kulusevski (4') dan Gervinho (90+3'). 

Hasil tersebut juga sekaligus mencederai debut Gattuso bersama Napoli.

Baca juga: Napoli Vs Parma, Noda Debut Gattuso di San Paolo

"Tim ini tidak terbiasa untuk menjalani serangkaian pertandingan tanpa kemenangan sepanjang ini," kata Gattuso dilansir dari Football Italia.

Kekalahan Napoli dari Parma bukanlah hal yang Gattuso inginkan pada waktu debutnya.

Dia juga harus kehilangan Kalidou Koulibaly yang cedera pada babak pertama dan digantikan oleh Sebastian Luperto.

"Saya pikir tidak layak untuk membicarakan nasib buruk karena pada 10 menit pertama semua berjalan dengan baik," kata Gattuso.

"Tim ini sedang menderita di level psikologis, mereka tidak terbiasa dengan bermain tanpa kemenangan yang begitu lama di Serie A," ucap pelatih berusia 41 tahun tersebut.

"Para pemain ini terbiasa bersaingdi papan atas sehingga mereka berjuang untuk beradaptasi," kata.

Laga Napoli vs Parma merupakan debut Gattuso setelah menggantikan Carlo Ancelotti yang dipecat pada Rabu.

"Saya akan bertanggung jawab dan siap disalahkan untuk kekalahan ini. Secara alami para penggemar akan mengejek karena hasil ini tidak sesuai harapan mereka," kata Gattuso.

Gattuso memutuskan Dries Martens untuk duduk di bangku cadangan, tetapi pemain asal Belgia tersebut memberikan assist kepada Arkadiusz Milik untuk menyamakan kedudukan saat pertandingan baru berjalan dua menit.

Baca juga: Resmi Latih Napoli, Gennaro Gattuso Sebut Peringkat Tim Memalukan

"Itu benar, dia (Mertens) mampu mengguncang segalanya. Namun, saat itu tim butuh menemukan keseimbangan," ucap Gattuso.

"Saya sadar bahwa saya punya banyak pemain hebat, tetapi saya harus memutuskan apakah akan memainkan mereka semua bersama atau mencoba menemukan keseimbangan," katanya.

Meski demikian, Gattuso akan terus membantu Napoli untuk kembali ke permainan terbaiknya.

"Prioritas saya sekarang adalah membantu tim ini untuk menemukan ketenangannya lagi. Saya tidak ingin mendengar pembicaraan tentang nasib buruk," ucap Gattuso.

"Ada banyak pekerjaan yang harus dilakukan. Semuanya dimulai dari pikiran. Tim ini harus melepaskan ketegangan dan kembali memainkan jeni sepak bola yang selama ini mereka lakukan," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com