Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berkaca dari Kekuatan Man United, Ini Target Ole dalam Bursa Transfer

Kompas.com - 13/12/2019, 22:31 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, menargetkan dua atau tiga pemain baru pada jendela transfer musim dingin, Januari mendatang.

Rencana tersebut dirinya sampaikan seusai memenangi laga terakhir di Grup L Liga Europa kontra klub AZ Alkmaar.

Pada laga yang digelar di Stadion Old Trafford, markas Man United, Jumat (13/12/2019) dini hari WIB, Setan Merah menang telak dengan skor 4-0.

Sempat mengalami kesulitan pada paruh pertama, Man United baru bisa pesta gol pada babak kedua.

Keempat gol tersebut dicetak oleh Ashley Young pada menit ke-53, Mason Greenwood (58', 64') dan Juan Mata (61').

Baca juga: Jadwal Drawing Babak 32 Besar Liga Europa 2019-2020

Selepas laga, Ole mengutarakan niatnya untuk memboyong dua atau tiga nama ke Old Trafford pada Januari 2020.

Hal tersebut menyusul rencana Ole untuk memperkuat setiap lini permainan klub asuhannya.

"Kami ingin memperkuat banyak posisi," ucap Ole seperti dikutip dari Goal.

"Jika Anda melihat pasukan kami dibandingkan dengan yang lain, kami perlu dua atau tiga pemain untuk merotasi pasukan sepanjang musim," tutur Ole menambahkan.

Belakangan, Man United diisukan sedang mengincar penyerang muda berbakat asal Norwegia, Erling Braut Haaland.

Seperti dilansir dai Goal, Setan Merah tertarik menggunakan jasa sang pemain setelah mampu mengoleksi 28 gol dari 22 penampilan bersama Red Bull Salzburg musim ini.

Selain Haaland, Man United juga dikabarkan menaruh minatnya terhadap pemain muda berbakat milik Borussia Dortmund, Jadon Sancho.

Sebelum berlabuh ke Dortmund, Sancho merupakan mantan pemain Manchester City.

Baca juga: Man United Vs AZ Alkmaar, Setan Merah Menang Telak dan Lolos ke 32 Besar

Saat ini, Man United sedang berada dalam tren positif.

Dari lima laga terakhir di Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, Man United belum menderita kekalahan.

Kekalahan terakhir mereka alami kala bertamu ke kandang Bournemouth pada pekan ke-11 Liga Inggris.

Pasca-kekalahan tersebut, skuad asuhan Ole berhasil mencatatkan tiga kemenangan dan dua hasil imbang.

Sementara itu pada ajang Liga Europa, Man United baru saja memastikan satu tempat di babak 32 besar dengan status juara Grup L.

Dari enam laga babak penyisihan grup, Man United mampu meraih empat kemenangan, satu hasil imbang dan satu kekalahan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber GOAL
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com