Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kekecewaan Jonatan Christie Usai Kalah dari Wang Tzu Wei

Kompas.com - 13/12/2019, 08:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jonatan Christie gagal meraih kemenangan kedua di babak penyisihan Grup A BWF World Tour Finals 2019.

Bermain di Tianhe Gymnasium, Guangzhou, Kamis (12/12/2019), Jonatan menyerah dua gim langsung 12-21, 17-21 dari wakil Taiwan, Wang Tzu Wei.

Tunggal putra peringkat enam dunia tersebut langsung tampil tertekan sejak awal pertandingan.

"Dari pertama saya sudah langsung tertekan. Saya juga enggak bisa keluar dari tekanan itu," ucap Jonatan, dikutip dari Badminton Indonesia.

Baca juga: BWF World Tour Finals 2019, Jonatan Christie Kalah dari Wakil Taiwan

"Padahal, beberapa kali saya sudah coba mengbah pola untuk main lebih reli dan lebih sabar. Namun, sayangnya lawan bisa membaca permainan saya," katanya.

Tidak hanya tampil tertekan, Jonatan juga mengakui bahwa dia kerap buru-buru dan menyebabkan permainannya tidak sebaik saat melawan Anders Antonsen pada hari pertama.

"Selain itu, saya juga ingin buru-buru matiin lawan. Jadi malah berantakan mainnya. Lawan main lebih cepat sedikit saya jadi agak panik," kata Jonatan.

"Saya betul-betul tidak bisa keluar dari tekanan," kata Jonatan menyesali permainannya.

Tampil underperform, Jonatan mengaku sangat kecewa dengan permainan dan hasil yang dia dapat saat berjumpa Wang.

Baca juga: Tempati Rangking 6 Bulu Tangkis Dunia, Ini Profil Jonatan Christie

Menurutnya, dia banyak melakukan kesalahan-kesalahan kecil yang tidak seharusnya dia lakukan di lapangan.

"Saya kecewa sekali dengan permainan ini karena hasil ini benar-benar di luar ekspektasi saya," katanya.

"Saya enggak bisa maksimal dan permainan saya betul-betul enggak keluar sama sekali," kata pebulu tangkis berusia 22 tahun tersebut.

Meski harus menelan kekalahan pada laga keduanya, Jonatan masih memiliki peluang untuk bisa lolos ke semifinal BWF World Tour Finals 2019.

Peluang tersebut didapat usai Jonatan mampu meraih kemenangan di laga pertamanya kala bersua dengan Anders Antonsen (Denmark).

Jonatan menang 23-21, 21-16 pada laga perdana yang berlangsung hari Rabu (11/12/2019).

Baca juga: BWF World Tour Finals 2019, Jonatan Ingin Enjoy di World Tour Finals Pertamanya

Dikutip dari Badminton Indonesia, Jonatan harus memastikan kemenangan atas unggulan pertama asal Jepang, Kento Momota, untuk bisa mengamankan posisinya di semifinal.

Jonatan Christie akan berhadapan dengan Kento Momota di laga pamungkas fase penyisihan Grup A, Jumat (13/12/2019).

Menanggapi lawan yang akan dia hadapi hari ini, Jonatan sadar bahwa pertandingan tidak akan berjalan dengan mudah.

Apalagi, yang dia hadapi adalah pebulu tangkis nomor satu dunia yang tercatat sangat bersih permainannya di lapangan.

"Besok lawan Momota pastinya enggak akan mudah, tetapi saya mau berusaha semaksimal mungkin," tegas Jonatan.

"Karena kalau sudah di lapangan, apa pun bisa terjadi. Apa pun masih bisa diusahakan dan diperjuangkan. Semoga saya bisa main lebih baik lagi daripada saat bertemu Wang (Tzu Wei)," ucap Jonatan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Liga Indonesia
Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com