Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi Susunan Pemain Borneo FC Vs Persib Bandung

Kompas.com - 11/12/2019, 09:20 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Duel sengit antara Borneo FC vs Persib Bandung akan tersaji di pekan ke-32 Liga 1 2019.

Laga antara Borneo FC vs Persib Bandung akan berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, Rabu (11/12/2019).

Kemenangan menjadi target yang dicanangkan Persib dan Borneo FC untuk mengamankan posisi masing-masing di tabel klasemen sementara.

Persib butuh tiga poin untuk menjaga peluang naik ke posisi lima besar pada akhir kompetisi nanti.

Klub berjulukan Maung Bandung masih dalam posisi yang kurang menguntungkan untuk merealisasikan target tersebut.

Baca juga: Borneo FC Vs Persib Bandung, Maung Tanpa Jupe dan Febri

Pasalnya, di klasemen sementara, Persib menempati posisi ke-10 dengan 42 poin. Mereka memang hanya terpaut tiga angka dari Persebaya Surabaya yang berada di posisi kelima.

Hanya, untuk mencapai posisi lima besar, Persib tidak hanya bersaing dengan Persebaya, tetapi dengan empat tim lainnya, yaitu Arema FC, PSM Makassar, Bhayangkara FC, dan PSS Sleman.

Bukan tugas mudah tentunya karena Persib wajib menyapu bersih kemenangan dalam tiga laga sisa, termasuk pertandingan dengan Borneo, dan berharap lima pesaing utama mereka terpeleset dalam tiga laga tersebut.

"Kami ingin meningkatkan posisi lebih tinggi karena hanya tinggal tiga laga lagi untuk membawa kami mencapai target yang dicanangkan (lima besar)," kata pelatih Persib Robert Rene Alberts.

"Jadi, kami dalam determinasi tinggi untuk mendapatkan hasil yang bagus," kata pelatih asal Belanda itu.

Baca juga: Borneo FC Vs Persib, Upaya Maung Bandung Keluar dari Situasi Sulit

Sayangnya, Persib datang ke Samarinda dengan kondisi yang kurang menguntungkan.

Maung Bandung mengalami kepincangan di lini belakang lantaran absennya Achmad Jufriyanto dan Supardi Nasir.

Achmad Jufriyanto absen karena akumulasi kartu kuning, sementara Supardi masih dalam kondisi berduka setelah kakaknya meninggal dunia.

Selain itu, Persib juga dipastikan tidak diperkuat Febri Hariyadi yang terkena akumulasi kartu kuning.

Bukan situasi yang menguntungkan tentunya karena absennya Achmad Jufriyanto dan Supardi membuat sektor bek tengah Persib keropos. Maung Bandung tidak memiliki amunisi yang cukup di pos tersebut.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Liga Indonesia
Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Liga Italia
Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com