Jadwal Final SEA Games 2019 Indonesia Vs Vietnam, Kickoff 19.00 WIB

Kompas.com - 10/12/2019, 18:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Laga final SEA Games 2019 akan mempertemukan timnas U23 Indonesia vs Vietnam.

Laga Indonesia vs Vietnam akan berlangsung di Stadion Rizal Memorial, Selasa (10/12/2019) tepat pada pukul 19.00 WIB.

Laga ini akan disiarkan langsung oleh RCTI dan juga bisa dinikmati lewat layanan live streaming.

Melihat performa kedua tim hingga mencapai final, laga ini kemungkinan besar akan menghasilkan banyak gol.

Pasalnya, Indonesia dan Vietnam adalah dua tim dengan catatan gol terbanyak selama gelaran SEA Games 2019.

Indonesia dan Vietnam sudah mencetak total 21 gol dari enam laga dan baru kebobolan empat.

Baca juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Vietnam, Rotasi Lagi?

Motivasi untuk mengakhiri puasa medali emas dari kedua tim membuat laga ini dipastikan akan sengit.

Indonesia ingin meraih medali emas ketiganya setelah puasa selama 28 tahun.

Di sisi lain, Vietnam ingin meraih medali emas pertamanya. Vietnam sebenarnya sudah pernah sekali meraih emas, tetapi pada tahun 1959 masih bernama Vietnam Selatan.

Artinya, Vietnam sudah menunggu selama enam dekade untuk mendapatkan emas SEA Games dari cabang olah raga sepak bola.

Tidak hanya itu, Vietnam juga sangat termotivasi mengawinkan medali emas dengan timnas sepak bola putri.

Timnas putri Vietnam sukses menggondol emas terlebih dahulu setelah mengalahkan Thailand 1-0 di laga puncak.

Baca juga: Final SEA Games 2019 Indonesia Vs Vietnam, Jangan Terbuai Bertahan Garuda Muda!

Selain duel perebutan medali emas, laga timnas U23 Indonesia vs Vietnam juga akan menyajikan pertarungan mendapat status top skor.

Saat ini, penyerang Indonesia dan Vietnam memimpin daftar top skor. Indonesia diwakili oleh Osvaldo Haay sementara Vietnam mengandalkan Ha Duc Chinh.

Kedua penyerang tersebut hingga babak semifinal sudah mencetak delapan gol.

Laga timnas U23 Indonesia vs Vietnam ini juga bisa dinikmati lewat layanan live streaming.

Berikut link live streaming laga timnas U23 Indonesia vs Vietnam:

Via RCTI +

Via MeTube

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Liga 1: Gol Victor Bikin PSM Vs Borneo FC 1-1, Madura United Vs PSS Seri

Hasil Liga 1: Gol Victor Bikin PSM Vs Borneo FC 1-1, Madura United Vs PSS Seri

Liga Indonesia
Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com