Adu Kuat di Final SEA Games 2019, Ini Statistik Indonesia-Vietnam di Laga Puncak

Kompas.com - 10/12/2019, 16:20 WIB
Angga Setiawan,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.comTimnas U23 Indonesia akan beradu kuat dengan Vietnam pada laga puncak cabor sepak bola SEA Games 2019.

Laga final SEA Games 2019 timnas U23 Indonesia vs Vietnam akan dihelat di Stadion Rizal Memorial, Manila, Selasa (10/12/2019), pukul 19.00 WIB.

Timnas U23 Indonesia memastikan diri lolos ke final SEA Games 2019 seusai melakoni drama babak tambahan waktu melawan Myanmar dengan skor 4-2.

Sementara itu, Vietnam mulus melangkah ke partai puncak SEA Games 2019 setelah mengandaskan Kamboja dengan skor meyakinkan 4-0.

Baca juga: Timnas U23 Vs Vietnam, Perjalanan Kedua Tim hingga Final SEA Games 2019

Jika ditilik lebih ke belakang, timnas U23 Indonesia sudah dua kali keluar sebagai juara dari enam edisi final SEA Games yang pernah dijalani.

Medali emas yang pertama kali diraih Garuda Muda terjadi pada 1987 ketika Indonesia bertindak sebagai tuan rumah mengalahkan Malaysia dengan skor 1-0.

Empat tahun berselang, Indonesia sanggup kembali meraih medali, tepatnya pada 1991. Mereka mengandaskan perlawanan Thailand dalam drama adu penalti.

Sementara itu, Vietnam sudah merasakan delapan edisi partai final SEA Games.

Namun, mereka baru meraih satu gelar juara pada 60 tahun silam, tepatnya 1959, saat masih bernama Vietnam Selatan.

Baca juga: Timnas U23 Vs Vietnam, Pelatih Lawan Terkendala Gangguan Mata

Secara statistik, perjalanan kedua tim pada SEA Games 2019, baik timnas U23 Indonesia maupun Vietnam, sama-sama hanya gagal satu kali meraih kemenangan.

Dalam urusan menjebol gawang, kedua tim sama-sama mencatatkan 21 gol dan baru empat kali kebobolan.

Namun, Garuda Muda perlu sedikit berbangga lantaran gawang yang dikawal Nadeo Argawinata sudah mencatatkan empat kali clean sheet.

Sementara itu, Vietnam baru mengoleksi tiga kali clean sheet di sepanjang turnamen SEA Games 2019.

Baca juga: Timnas U23 Indonesia Vs Vietnam, Widodo Ingin Garuda Muda Menyerang dan Jaga Emosi

Dalam rekor pertemuan mereka di ajang SEA Games, kedua tim memiliki peluang yang sama untuk menjadi juara.

Sejak pertemuan pertama di SEA Games edisi 1991, baik timnas U23 Indonesia maupun Vietnam sudah bertemu 12 kali.

Kedua tim saling mengalahkan sebanyak lima kali, sementara dua laga sisa berakhir imbang.

Pertemuan terakhir kedua tim ialah pada SEA Games 2019. Kali ini tepatnya laga fase grup. Timnas U23 Indonesia harus kalah dari Vietnam dengan skor 1-2.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Liga Italia
Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com