KOMPAS.com - Pelatih timnas U23 Indonesia, Indra Sjafri, mengungkapkan alasan di balik jadwal latihan pagi skuad Garuda Muda.
Hal tersebut selalu dilakukan oleh skuad asuhan Indra Sjafri menjelang setiap laga pada SEA Games 2019.
Termasuk menjelang partai final timnas U23 Indonesia vs Vietnam yang akan digelar di Stadion Rizal Memorial, Filipina, Selasa (10/12/2019).
Pada Senin (9/12/2019) pagi waktu setempat, skuad Garuda Muda mematangkan persiapan tim menjelang laga kontra Vietnam.
Bahkan, Osvaldo Haay cs sudah beranjak dari hotel menuju lokasi latihan sekitar pukul 05.45 waktu setempat.
Baca juga: Timnas U23 Indonesia Vs Vietnam, Indra Sjafri Sindir Pelatih Asing
Ditanyai perihal tersebut, Indra Sjafri mengawali jawaban sambil berkelakar.
"Ini sudah dua kali ditanyakan media ke saya. Media pertama adalah media Jepang. Di Indonesia, kita punya pepatah, jangan kita bangun setelah ayam bangun," ucap Indra.
"Jadi kalau bangun (bangun tidur) setelah ayam bangun (berkokok), maka rezeki kita akan dipatok oleh ayam," Indra menambahkan.
Tidak berhenti di situ, Indra kemudian mulai mengungkapkan alasan sesungguhnya di balik jadwal latihan pagi timnas U23 Indonesia.
"Intinya latihan pagi-pagi lebih fresh," ujar Indra.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.