Atletik Sumbang Medali Emas Ke-67 Indonesia di SEA Games 2019

Kompas.com - 09/12/2019, 10:43 WIB
Mochamad Sadheli ,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com — Kontingen Indonesia masih belum berhenti memanen medali emas di pentas SEA Games 2019.

Cabang olahraga (cabor) atletik kembali menyumbangkan medali emas untuk Indonesia, kali ini lewat nomor jalan cepat 20 km putra.

Hendro yang turun di nomor tersebut sukses menjadi yang tercepat dari delapan atlet lainnya.

Hendro membukukan waktu 1 jam 31 menit 20 detik untuk finis pertama di Clark, Filipina, pada Senin (9/12/2019).

Baca juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Vietnam di Final SEA Games 2019

Dia mengalahkan atlet asal Vietnam, Vo Xuan Vinh, dengan catatan waktu 1 jam 31 menit 38 detik.

Sementara itu, posisi ketiga ditempati oleh wakil Myanmar, Nyi Nyi Moe Mine, dengan catatan waktu 1 jam 33 menit 35 detik.

Berkat hasil tersebut, kontingen Merah Putih mengumpulkan 67 medali emas di SEA Games 2019.

Jumlah tersebut mempertahankan posisi Indonesia di urutan kedua pada klasemen SEA Games 2019.

Namun demikian, jarak Indonesia dengan Vietnam yang berada di posisi ketiga tidak begitu jauh.

Baca juga: Masuk Final SEA Games 2019, Peluang Besar Timnas Voli Putra Rebut Emas

Vietnam masih bertengger di peringkat ketiga dengan koleksi 65 medali.

Indonesia masih memiliki kesempatan kembali memanen emas lewat cabor lainnya pada pertandingan hari ini.

Salah satunya adalah cabor bulu tangkis perorangan yang sudah menginjak partai final pada Senin (9/12/2019).

Tiga wakil Indonesia berjuang dalam partai final bulu tangkis SEA Games 2019 untuk meraih medali emas di Muntinlupa Sports Center, Filipina.

Baca juga: Jadwal dan Link Live Streaming Final Badminton SEA Games 2019

Mereka di antaranya adalah pebulu tangkis tunggal putri Ruselli Hartawan, ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, dan ganda putri Greysia Polli/Apriyani Rahayu.

Indonesia membutuhkan tambahan medali emas untuk menjaga posisi kedua di klasemen SEA Games 2019 dari kejaran Vietnam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com