Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kalah dari Man United, Pep Tak Paham Bisa Tertinggal 14 Poin dari Liverpool

Kompas.com - 08/12/2019, 12:00 WIB
Mochamad Sadheli ,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - The Citizens gagal mengamankan poin penuh dalam Derby Manchester antara Manchester City vs Manchester United di ajang Liga Inggris pekan ke-16.

Laga Manchester City vs Manchester United berakhir dengan skor 1-2 untuk kemenangan tim tamu.

Derby Manchester itu antara Man City vs Man United berlangsung pada Minggu (8/12/2019) dini hari WIB di Etihad Stadium.

Hasil minor ini membuat jarak Man City dengan pemuncak kalsemen Premier League, Liverpool, menjadi 14 poin.

Baca juga: 5 Hal Menarik dari Kemenangan Man United di Derbi Manchester

Hal ini membuat tim berjuluk The Citizens itu semakin sulit untuk mempertahankan gelarnya tahun lalu.

Pelatih Man City, Pep Guardiola tak paham dengan situasi yang menunjukkan jarak hampir lima kemenangan tersebut.

"Sulit untuk dijawab. Saya tidak tahu. Saya ingin mengetahui alasan kesenjangan besar ini dengan Liverpool," ucap Guardiola seperti dikutip BolaSport.com dari Football 365.

"Alasan pertama, tidak diragukan lagi, kualitas mereka (Liverpool)."

Baca juga: Man City Vs Man United, Setan Merah Menangi Derbi Manchester

"Satu kekalahan dalam nyaris 60 pertandingan, adalah jumlah yang luar biasa," sambung pelatih berusia 48 tahun itu.

Tertinggal 14 poin dari Liverpool merupakan sesuatu yang tidak bisa dipahami oleh Guardiola.

Sebab, menurutnya, kualitas permainan Man City musim ini tidak terlalu buruk.

Man City merupakan tim dengan jumlah gol terbanyak di Liga Inggris, yakni 43 gol dari 15 pertandingan.

"Ketika saya meninjau semua laga yang telah kami mainkan, bahkan Norwich, kami membuat 20 tembakan," kata Guardiola menambahkan.

Baca juga: Atletik SEA Games 2019, Sapwaturrahman Belum Puas Meski Pecahkan Rekor

"Kami adalah tim terbaik sejauh ini dalam menciptakan peluang dan salah satu tim yang paling sedikit kebobolan," tandas dia. (Adi Nugroho)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com