Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Zlatan Ibrahimovic: Sampai Jumpa di Italia

Kompas.com - 04/12/2019, 16:21 WIB
Mochamad Sadheli ,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com — Rumor kepindahan mantan penyerang timnas Swedia, Zlatan Ibrahimovic, terus mengalir.

Baru-baru ini, Ibrahimovic mengisyaratkan bakal kembali ke Liga Italia.

Klub-klub besar Serie A, kompetisi kasta tertinggi Liga Italia, seperti AC Milan, Napoli, Bologna, hingga AS Roma, dikabarkan mengincar jasa striker berusia 38 tahun tersebut.

Namun, Ibrahimovic belum memberikan kepastian klub mana yang bakal dia labuhi selepas keluar dari LA Galaxy.

Mantan pemain Ajax Amsterdam itu hanya memberi petunjuk bahwa klub yang dituju benar-benar membutuhkannya sebagai mesin gol.

Baca juga: Mandzukic Jadi Alternatif AC Milan Jika Gagal Gaet Ibrahimovic

"Saya akan bergabung dengan klub yang harus kembali ke kemenangan, yang harus memperbarui sejarahnya," kata Ibrahimovic dikutip Football Italia.

Selain itu, lanjut dia, klub tersebut sedang mencari pertempuran melawan semua orang dan segalanya.

"Itulah satu-satunya cara saya akan dapat menemukan motivasi yang diperlukan untuk kembali mengejutkan kalian," kata pemain berpostur 195 cm ini.

Bagi Ibrahimovic, perpindahan ini bukan hanya untuk memilih klub selanjutnya.

Baca juga: Ibrahimovic Beri Sinyal Bakal Kembali ke Milan

Akan tetapi, dia juga memperhatikan faktor lain seperti kepentingan keluarganya.

"Saya akan segera melihat kalian di Italia," kata Ibrahimovic lagi.

Dari empat klub yang dikabarkan mengincarnya, semuanya pernah merengkuh gelar scudetto. Namun saat ini, Juventus selalu mendominasi gelar juara Liga Italia.

Dengan catatan tersebut, motivasi Ibrahimovic untuk kembali ke Italia semakin kuat.

"Ada pemain yang bermain sepak bola dan lainnya yang berpikir sepak bola. Ketika seseorang menemukan cara baru bermain sepak bola, yang lain hanya bisa mengikuti," ungkap dia.

Baca juga: Timnas U-23 Indonesia Vs Laos, Garuda Muda Harus Cetak Berapa Gol untuk Lolos Semifinal?

"Saya suka membuat perbedaan. Saya tidak hanya ingin melakukan satu atau dua hal dengan baik, saya ingin melakukan semua itu," kata mantan pemain Paris Saint-Germain ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com