Update Klasemen SEA Games 2019, Indonesia Tertahan di Peringkat Ke-4

Kompas.com - 04/12/2019, 13:43 WIB
Tri Indriawati

Penulis

KOMPAS.com - Posisi Indonesia di klasemen SEA Games 2019 belum bergeser. Kontingen Merah Putih masih menduduki peringkat ke-4 di klasemen perolehan medali.

Hingga Rabu (4/12/2019) siang pukul 13.45 WIB, Indonesia baru berhasil mendapatkan tambahan dua medali emas sehingga belum berhasil menggeser Malaysia dari peringkat ke-3 klasemen SEA Games 2019.

Dua medali emas Indonesia di hari keempat SEA Games 2019 ini diraih dari cabang olahraga (cabor) bowling dan bulu tangkis.

Cabor bowling menyumbangkan medali emas pertama untuk Indonesia di hari ini berkat kemenangan pasangan Billy Muhammad Islam dan Hardy Rachmadian di nomor ganda putra.

Billy dan Hardy meraih medali emas setelah mengumpulkan total skor 2.592 poin pada pertandingan bowling yang rampung digelar Rabu siang ini.

Mereka mengalahkan pasangan Thailand Atchariya Cheng/Surasak Manuwong yang menduduki peringkat kedua dan wakil Malaysia Al-Hakim Tun Luqman dan Muhammad Rafiq Ismail di tempat ketiga.

Sementara itu, medali emas kedua yang diraih Indonesia hari ini datang dari cabor badminton beregu putra.

Final badminton SEA Games 2019 yang mempertemukan tim putra Indonesia vs Malaysia berhasil dimenangi Jonatan Christie dkk dengan skor 3-1.

Jonatan Christie menyumbang poin pertama, kemudian Malaysia menyamakan skor menjadi 1-1 setelah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto kalah.

Baca juga: Badminton SEA Games 2019, Jonatan Christie Sempat Tegang Hadapi Malaysia

Anthony Sinisuka Ginting yang turun di partai ketiga berhasil mengalahkan lawannya dan membuat Indonesia unggul 2-1.

Indonesia kemudian berhasil memastikan raihan medali emas melalui kemenangan ganda putra Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso atas Ong Yew Sin/Teo Ee Yi di partai keempat.

Bermain di Muntinlupa Sports Complex, Rabu (4/12/2019) siang, Wahyu/Ade mengalahkan ganda Malaysia dengan skor 21-16, 21-19.

Keberhasilan Jonatan Christie dkk membuat Indonesia kini telah mengoleksi total 14 medali emas.

Selain raihan dua medali emas itu, Indonesia juga mendapatkan tambahan dua perak dan lima perunggu.

Tambahan dua medali perak untuk Indonesia dipersembahkan dari cabor menembak.

Atlet menembak Indonesia Pratiwi Kartikasari meraih medali perak dari nomor WA 1500 PPC. Dia juga merebut perak di nomor WA 1500 PPC team women bersama dua rekannya, Ayu Dini Fitriasih, dan Eva Triana.

Sementara itu, tambahan medali perunggu datang dari Tsabita Ramadani (angkat besi 71 kg) dan Teddy Rizaldy Muhammad dkk (underwater hockey/hoki bawah air - men's elite 4x4).

Baca juga: Badminton SEA Games 2019, Wahyu/Ade Pastikan Indonesia Raih Medali Emas

Cabor obstacle racing atau lari halang rintang ekstrim juga menyumbangkan tiga medali perunggu melalui keberhasilan Mudji Mulyani di nomor 100m putri serta dua keping lainnya dari nomor 400m team assist dan 400m relay.

Kini, Indonesia masih menduduki peringkat ke-4 di klasemen perolehan medali SEA Games 2019.

Indonesia total mengoleksi 58 medali, dengan rincian 14 emas, 22 perak, dan 23 perunggu.

Total medali Indonesia lebih banyak dari Malaysia yang menduduki peringkat ketiga di klasemen SEA Games 2019.

Meski begitu, Malaysia meraup lebih banyak medali emas daripada Indonesia, yakni 19 keping.

Indonesia setidaknya harus mendapatkan tambahan lima medali emas lagi untuk menggusur Malaysia dari peringkat ketiga.

Adapun puncak klasemen SEA Games 2019 masih dikuasi oleh tuan rumah Filipina yang telah mendulang 105 medali, dengan rincian 53 emas, 33 perak, dan 19 perunggu.

Vietnam mengekor di peringkat kedua klasemen SEA Games 2019 dengan koleksi 23 medali emas, 28 perak, dan 25 perunggu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com