Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Messi Raih Ballon d'Or karena Real Madrid Tak Rela Ronaldo yang Menang

Kompas.com - 04/12/2019, 08:20 WIB
Alsadad Rudi,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Sebuah pernyataan menghebohkan dilontarkan Giorgio Chiellini. Bek Juventus itu mengklaim bahwa Ballon d'Or 2018 dirampok dari tangan rekan seklubnya, Cristiano Ronaldo, karena Real Madrid tidak ingin CR7 menang.

Cristiano Ronaldo memenangi 5 Ballon d'Or, dua yang terakhir diraih beruntun pada tahun 2016 dan 2017.

Akan tetapi, Cristiano Ronaldo memutuskan tidak menghadiri acara seremonial Ballon d'Or pada 2018 dan 2019 karena sudah tahu tidak akan menang.

Luka Modric memenangi Ballon d'Or pada 2018, sedangkan Lionel Messi mendapatkannya tahun ini.

Giorgio Chiellini meyakini ada peranan Real Madrid terhadap kejadian CR7 tidak mendapatkan Ballon d'Or 2018.

"Tahun lalu Ballon d'Or dirampok dari tangan Cristiano Ronaldo karena Real Madrid ingin dia berhenti menang," kata Chiellini seperti dikutip Bolasport.com dari Football Italia.

Pada 2018, Ronaldo memutuskan pindah ke Juventus setelah 9 tahun memperkuat Real Madrid.

"Real Madrid ingin memastikan Ronaldo tidak memenangi Ballon d'Or tahun lalu dan hasilnya jadi sangat aneh," lanjut sang bek.

"Dengan segala hormat, Luka Modric pada penampilan terbaik sepanjang kariernya pun tidak pantas mendapatkan Ballon d'Or. Itu adalah sinyal dari Real Madrid bahwa mereka ingin Ronaldo berhenti memenanginya."

"Modric memang menjuarai Liga Champions 2018, tetapi Ronaldo pun melakukannya. Ada pula Antoine Griezmann, Paul Pogba, atau Kylian Mbappe yang tampil luar biasa di Piala Dunia 2018. Menangnya Modric tidak masuk akal."

Chiellini juga menyebut keanehan terjadi pula pada Ballon d'Or 2019.

"Kalau Modric memenangi Ballon d'Or 2018 karena dia menjuarai Liga Champions, maka Virgil van Dijk seharusnya menang tahun ini," ujar Chiellini.

Baca juga: Ballon dOr Dekade Ini Bukan untuk Juara Liga Champions Selain Barcelona dan Real Madrid

Lionel Messi memenangi Ballon d'Or 2019 dengan Van Dijk hanya berada di peringkat kedua.

Dalam 10 tahun terakhir memang tak ada pemain di luar Barcelona dan Real Madrid yang mampu meraih penghargaan yang diinisiasi oleh France Football itu.

Sejak 2010, gelar Ballon d'Or dibagi rata oleh dua raksasa Spanyol. Barcelona meraih lima dan Real Madrid dengan jumlah yang sama.

Halaman:
Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

Sports
Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com