Pesan Terakhir Sang Ayah yang Lecut Semangat Edgar Xavier Marvelo Raih 2 Emas di SEA Games 2019

Kompas.com - 03/12/2019, 13:06 WIB
Angga Setiawan,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com — Atlet wushu Indonesia Edgar Xavier Marvelo mengungkapkan pesan terakhir yang disampaikan sang ayah sebelum dirinya berangkat ke Filipina untuk mengikuti SEA Games 2019.

Di tengah suasana duka karena kehilangan ayahnya, Edgar Xavier Marvelo sukses meraih dua medali emas di SEA Games 2019.

Medali emas pertama Edgar Xavier Marvelo diraih di nomor taolu kombinasi daoshu dan gunshu.

Baca juga: SEA Games 2019, Jonatan Christie Keluhkan Kondisi Bus Atlet yang Tak Terawat

Atlet wushu asal DKI Jakarta itu keluar sebagai juara seusai menggumpulkan poin 9,68 dalam pertandingan nomor gunshu yang digelar di World Trade Center, Pasay, Manila, Filipina, Selasa (3/12/2019).

Setelah itu, Edgar menyempurnakan capaiannya di SEA Games 2019 dengan menjuarai nomor men's duel taolu duilian bersama dua rekan satu timnya, Seraf Naro Siregar dan Harris Horatius.

Raihan dua medali emas ini menjadi persembahan terindah dari Edgar untuk Indonesia serta ayahnya yang baru saja tutup usia.

Ya, Edgar memang sedang diliputi suasana duka saat bertanding di hari ketiga SEA Games 2019, Selasa pagi ini.

Pada Selasa dini hari, Edgar mendapatkan kabar bahwa sang ayah, Lo Tjhiang Meng (Ameng), telah meninggal dunia di sebuah rumah sakit di Shanghai, China.

Saat ini, jenazah ayah Edgar disemayamkan di Grand Heaven Pluit.

Namun, Edgar tak bisa kembali ke Indonesia pada hari ini karena Filipina sedang diterpa badai Kammuri.

Edgar berusaha tetap tegar dan melanjutkan perjuangan di SEA Games 2019 untuk memenuhi pesan terakhir sang ayah kepadanya.

Baca juga: Perjuangan Edgar Xavier Marvelo Raih 2 Emas SEA Games 2019 saat Berduka Kehilangan Ayahnya

“Kemarin di Shangai papa sempat melewati masa-masa kritis di rumah sakit,” ujar Edgar dalam wawancara seusai meraih medali emas.

“Sebelum saya berangkat menuju Filipina, papa memberikan pesan kepada saya.”

“Papa berpesan kepada saya, apa pun yang terjadi, Edgar tidak boleh berhenti dari wushu dan tetap selalu ikut pertandingan yang ada,” kata dia menambahkan.

Lebih lanjut, Edgar mengatakan bahwa prestasinya di SEA Games 2019 merupakan wujud pemenuhan janjinya kepada sang ayah.

Sebab, sebelum meninggal dunia, sang ayah berpesan kepada Edgar untuk terus menekuni olahraga wushu.

Baca juga: Raih 3 Emas di Kejuaraan Dunia Wushu, Edgar Xavier Tak Ingin Jemawa di SEA Games 2019

“Saya hari ini cuma menjalankan apa yang diamanatkan oleh papa,” ujar Edgar.

“Tadi sebelum melewati masa kritis, saya sempat ngomong kalau saya berjanji bakal meneruskan wushu demi papa,” ujar Edgar Xavier Marvelo mengakhiri sesi wawancara seusai meraih dua medali emas di SEA Games 2019.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Liga Indonesia
Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com