Prediksi Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia Vs Brunei, Rotasi Lagi?

Kompas.com - 03/12/2019, 07:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Laga keempat Grup B SEA Games 2019 akan mempertemukan timnas U-23 Indonesia vs Brunei Darussalam.

Laga timnas U-23 Indonesia vs Brunei ini akan berlangsung di Stadion Sepak Bola Binan, Selasa (3/12/2019).

Misi wajib menang Indonesia kali ini sedikit banyak akan ditentukan oleh pilihan pemain dari pelatih Indra Sjafri

Seperti diketahui, jarak antarlaga di SEA Games 2019 hanya dua hari. Untuk itu, Indra Sjafri harus memutar otak untuk menentukan susunan pemain dengan pertimbangan kebugaran.

Pada laga ketiga lawan Vietnam dua hari lalu, Indra Sjafri melakukan rotasi besar dari susunan pemain awal.

Total lima pemain baru mendapat kesempatan tampil sebagai starter oleh Indra Sjafri.

Baca juga: Timnas U-23 Indonesia Vs Vietnam, Salah Satu Penyebab Kekalahan Garuda

Kelima pemain itu adalah, Rachmat Irianto, Dodi Alekvan Dijin, Mila Zahrul Irkham, Fauzi Riski Sani, dan Osvaldo Haay.

Keputusan itu cukup mengejutkan karena pada dua laga pertama melawan Thailand dan Singapura susunan pemain Indonesia selalu sama.

Untuk laga melawan Brunei, Indra Sjafri kemungkinan akan kembali menurunkan Evan Dimas Darmono.

Evan Dimas mendapat istirahat total karena pada laga melawan Vietnam tidak bermain meski duduk di bangku cadangan.

Evan Dimas kemungkinan akan didampingi oleh Rachmat Irianto dan Syahrian Abimanyu di lini tengah.

Selanjutnya, Indra Sjafri kemungkinan akan memberi kesempatan tampil untuk pertama kalinya kepada Witan Sulaeman.

Jika dimainkan, Witan bisa mengisi posisi Saddil Ramdani yang selalu tampil sejak awal di tiga laga.

Fauzi Rizki Sani yang mencetak satu gol ke gawang Vietnam kemungkinan besar akan kembali bermain melawan Brunei.

Baca juga: Bek Timnas U-23 Indonesia Akui Tertarik Berkarier di Liga Malaysia

Di lini belakang, penjaga gawang Nadeo Arga Winata sepertinya masih belum tergantikan.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Liga Inggris
Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Liga Indonesia
Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Liga Italia
Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Liga Indonesia
Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Liga Inggris
Respons Pemain Persib Usai Ikuti 'Kelas' VAR Liga 1

Respons Pemain Persib Usai Ikuti "Kelas" VAR Liga 1

Liga Indonesia
Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Liga Italia
Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com