Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Atelico Madrid Vs Barcelona, Valverde Jelaskan Situasi Dembele

Kompas.com - 01/12/2019, 14:00 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ousmane Dembele dipastikan absen dalam laga Atletico Madrid vs Barcelona di pekan ke-15 Liga Spanyol, Minggu (1/12/2019) atau Senin dini hari WIB.

Dembela menderita cedera sehingga harus absen dalam beberapa laga, termasuk pada bentrok Atletico vs Barcelona.

Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, pun menjelaskan situasi yang sedang dialami Ousmane Dembele.

Seperti diketahui, pemain berkebangsaan Perancis itu mengalami cedera saat membela Barcelona dalam pertandingan penysihian grup Liga Champions kontra Borussia Dortmund di Stadion Camp Nou, Barcelona, 28 November lalu.

Baca juga: Antoine Griezmann, Saatnya Bersinar di Barcelona

Pemain berusia 22 tahun itu mengalami cedera biseps femoris di kaki kanannya sehingga harus menepi selama 10 pekan atau hingga akhir Februari 2020 mendatang.

Dengan demikian, Dembele akan melewati beberapa pertandingan penting Barcelona, antara lain melawan Atletico Madrid, Mallorca, Inter Milan, Real Sociedad, Real Madrid, Alaves, dan Espanyol.

Dembele juga masih harus absen saat Barcelona menghadapi Atletico Madrid di Piala Super Spanyol).

Kemungkinan, dia juga masih belum bisa berlaga jika Barcelona lolos ke final Piala Super Spanyol.

Dembele pun tampaknya harus absen di laga Barcelona kontra Granada, ajang Copa del Rey, Valencia, Levante, dan Real Betis.

Tim medis pun sudah berbicara kepada Dembele dan akan selalu mengawasi perkembangannya.

Selain itu juga, pelatih klub berjuluk Blaugrana, Ernesto Valverde, juga telah berbicara dengan Dembele mengenai cedera yang dialaminya.

"Saya telah berbicara dengannya, sekarang dia lebih tenang. Saya sangat terpengaruh, terutama kambuh cederanya," kata Valverde di konferensi pers jelang melawan Atletico Madrid.

"Ini merupakan kerugian besar, itu tidak terduga. Saya sudah berbicara dengannya dan dia lebih tenang sekarang. Kami akan menutupi kehilangannya dengan pemain Barca B," Valverde menambahkan.

Pelatih berusia 55 tahun itu juga menambahkan bahwa dia tidak terlalu mengerti mengenai asal usul cedera yang diderita oleh Ousmane Dembele.

"Saya bukan spesialis dalam serat otot, tetapi saya mengerti bahwa semuanya berasal dari cedera pertama, dia memiliki operasi yang penting. Dia telah beradaptasi dengan cara kerja yang berbeda, tapi saya juga tidak memberikan banyak perubahan," tuturnya.

Baca juga: Luis Suarez Sarankan Barcelona Rekrut Striker Nomor 9 Milik Chelsea

Laga Atletico vs Barcelona akan digelar di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid, Spanyol, pada Senin (2/12/2019).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com