Fandi Ahmad Ungkap Sebab Kekalahan Singapura dari Indonesia

Kompas.com - 29/11/2019, 10:40 WIB
Faishal Raihan,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber Antara

KOMPAS.com - Pelatih Singapura, Fandi Ahmad, mengungkapkan penyebab kekalahan timnya dari timnas U-23 Indonesia dalam laga lanjutan Grup B SEA Games 2019.

Singapura kembali menerima hasil yang kurang memuaskan di cabang olahraga sepak bola SEA Games 2019.

Setelah ditahan imbang 0-0 oleh Laos, Singapura kalah 0-2 dari timnas U-23 Indonesia pada laga kedua Grup B SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Kamis (28/11/2019).

Singapura takluk lewat dua gol timnas U-23 Indonesia yang dicetak oleh Osvaldo Haay dan Asnawi Mangkualam Bahar.

Baca juga: Klasemen SEA Games 2019 Grup B, Timnas U-23 Indonesia Masih Nomor Dua

Selepas laga, pelatih Singapura, Fandi Ahmad, mengungkapkan bahwa timnya kalah karena kecepatan timnas U-23 Indonesia.

"Saya sudah mengetahui cepat atau lambat Indonesia akan mencetak gol. Kecepatan Indonesia membunuh kami hari ini," ujarnya dalam jumpa pers di Stadion Rizal Memorial.

Fandi memberikan instruksi khusus kepada pemainnya untuk mematikan pergerakan Asnawi Mangkualam Bahar yang rajin menyisir dari sayap kanan.

Upaya itu berhasil setidaknya hingga babak pertama berakhir.

Baca juga: Hasil Timnas U-23 Indonesia Vs Singapura, Garuda Muda Menang 2-0

Namun, pada babak kedua, pertahanan Singapura sedikit longgar sehingga sayap-sayap cepat Garuda, khususnya Asnawi, bisa mengobrak-abrik barisan pertahanan Singa Muda yang dipimpin Irfan Fandi.

"Indonesia memiliki sayap yang cepat dan kuat secara indivdual," kata Fandi Ahmad.

Tidak hanya cepat, Fandi juga menilai timnas U-23 Indonesia tampil disiplin dan taktis.

Ia pun menyebut bahwa tim asuhan Indra Sjafri itu bisa melangkah jauh hingga ke final SEA Games 2019.

"Indonesia tim yang disiplin, memliki kecepatan luar biasa, dan menjalankan taktik dengan baik. Saya rasa mereka akan masuk ke final," tutur Fandi Ahmad.

Baca juga: Jadwal Timnas Putri Indonesia di SEA Games 2019

Di sisi lain, kemenangan atas Singapura membuat timnas U-23 Indonesia kini menempel ketat Vietnam yang berada di puncak klasemen Grup B.

Vietnam dan Indonesia sama-sama mengantongi poin sempurna, enam, dari dua pertandingan, tetapi Egy Maulana kalah dalam agresivitas gol.

Adapun Singapura duduk di peringkat kelima dengan satu poin adri dua laga.

Selanjutnya, timnas U-23 Indonesia akan menghadapi Vietnam di Stadion Rizal Memorial pada Minggu (1/12/2019) pukul 20.00 waktu Filipina atau 19.00 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Antara
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com