Jadi Top Skor Timnas U-23 Indonesia, Osvaldo Haay Tetap Merendah

Kompas.com - 29/11/2019, 09:40 WIB
Faishal Raihan,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber PSSI

KOMPAS.com - Osvaldo Haay tetap merendah meskipun saat ini menjadi top skor timnas U-23 Indonesia pada SEA Games 2019.

Timnas U-23 Indonesia kembali meraih hasil positif saat melakoni laga kedua di Grup B SEA Games kontra Singapura.

Pada laga timnas U-23 Indonesia vs Singapura yang digelar di Stadion Rizal Memorial, Kamis (29/11/2019), Garuda Muda menang dua gol tanpa balas.

Dua gol timnas U-23 Indonesia masing-masing dicetak oleh Osvaldo Haay (64') dan Asnawi Mangkualam Bahar (74').

Baca juga: Klasemen SEA Games 2019 Grup B, Timnas U-23 Indonesia Masih Nomor Dua

Bagi Osvaldo, ini merupakan gol keduanya di ajang SEA Games 2019.

Sebelumnya, winger Persebaya Surabaya itu juga mencetak satu gol saat timnas U-23 Indonesia menang 2-0 atas Thailand pada laga perdana.

Dengan torehan dua gol tersebut, Osvaldo kini menjadi top skor di timnas U-23 Indonesia.

Namun, Osvaldo tetap merendah. Ia menilai gol-gol yang diciptakannya merupakan hasil dari kerja keras tim.

"Tentunya saya sangat bangga mencetak gol lagi dan kami menang melawan Singapura. Namun, ini bukan karena saya, tetapi karena kerja keras dari teman-teman semua," ujarnya, seperti dikutip dari laman PSSI.

Baca juga: Hasil Timnas U-23 Indonesia Vs Singapura, Garuda Muda Menang 2-0

"Gol dan kemenangan ini untuk orangtua serta seluruh pendukung timnas Indonesia" kata Osvaldo.

Timnas U-23 Indonesia masih memiliki tiga pertandingan lagi di fase Grup B, yakni melawan Vietnam, Brunei Darussalam, dan Laos.

Untuk itu, Osvaldo berharap seluruh penggawa timnas U-23 Indonesia untuk tetap fokus demi meraih medali emas yang telah "hilang" selama 28 tahun.

Terakhir kali Indonesia meraih medali emas pada cabang olahraga sepak bola adalah pada SEA Games 1991, yang kebetulan berlangsung di Filipina juga.

"Kami masih ada tiga pertandingan lagi di penyisihan grup. Untuk itu, kami tidak boleh lengah karena kami ingin lolos semifinal, final dan meraih emas di ajang SEA Games 2019 ini. Kami harus tetap fokus," ujar Osvado.

Baca juga: Jadwal Timnas Putri Indonesia di SEA Games 2019

Di sisi lain, kemenangan atas Singapura membuat timnas U-23 Indonesia kini bertengger di peringkat kedua klasemen Grup B dengan nilai sempurna, enam, dari dua laga.

Mereka hanya kalah selisih gol dari Vietnam yang ada di posisi puncak klasemen.

Terdekat, timnas U-23 Indonesia bakal menjajal kekuatan Vietnam pada Minggu (1/12/2019).

Kemenangan pada laga tersebut akan membuat timnas U-23 Indonesia naik ke puncak klasemen sekaligus memperbesar peluang lolos ke babak semifinal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber PSSI
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com