KOMPAS.com - Arsenal memperpanjang catatan tanpa kemenangan mereka setelah takluk dari Eintracht Frankfurt di ajang Liga Europa tadi malam.
Arsenal kembali menelan hasil negatif saat menjamu Eintracht Frankfurt pada matchday kelima Grup F Liga Europa 2019-2020, Kamis (28/11/2019) atau Jumat dini hari WIB.
Dalam laga Arsenal vs Frankfurt yang berlangsung di Stadion Emirates itu, The Gunners takluk 1-2 dari tamunya.
Arsenal sempat membuka asa ketika Pierre-Emerick Aubameyang mencetak gol pembuka pada masa injury time babak pertama.
Baca juga: Arsenal Vs Eintracht Frankfurt, Kalah, The Gunners Belum Lolos
Namun, keunggulan itu tidak mampu dijaga oleh tim Meriam London.
Pada babak kedua, Arsenal sebenarnya masih mendominasi jalannya laga.
Namun, lini belakang mereka sangat keropos sehingga banyak sekali pemain Frankfurt yang bisa "menari-nari" di sekitaran kotak penalti Arsenal.
Alhasil, gawang Arsenal yang saat itu dijaga kiper nomor dua, Emiliano Martinez, jebol dua kali dalam tempo kurang dari 10 menit.
Pelakunya adalah Daichi Kamada. Gelandang asal Jepang itu dua kali mencundangi Martinez pada menit ke-55 dan 64'.
Tertinggal dua gol, para pemain Arsenal mencoba membalas.
Baca juga: Hasil Liga Europa, Man United dan Arsenal Telan Kekalahan
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan