Timnas U-23 Indonesia Vs Singapura, Osvaldo Haay Bawa Garuda Muda Unggul 1-0

Kompas.com - 28/11/2019, 20:25 WIB
Mochamad Sadheli ,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pemain pengganti, Osvaldo Haay, berhasil membuka keunggulan skuad Garuda Muda di laga timnas U-23 Indonesia vs Singapura lewat golnya pada menit ke-64.

Duel timnas U-23 Indonesia vs Singapura berlangsung pada Kamis (28/11/2019) di Stadion Rizal Memorial, Filipina.

Laga timnas U-23 Indonesia vs Singapura merupakan pertandingan kedua skuad Garuda Muda di pentas SEA Games 2019.

Gol Indonesia tercipta lewat aksi individu Osvaldo Haay yang berhasil meloloskan bola melewati dua kaki kiper Zharfan Rohaizad. Bola tendangan kaki kiri Osvaldo Haay pun dengan sempurna bersarang ke gawang Singapura.

Indonesia unggul 1-0 atas Singapura sejak menit ke-64.

Jalannya pertandingan timnas U-23 Indonesia vs Singapura:

Tempo awal pertandingan berjalan lambat. Singapura langsung membangun serangan lebih dulu.

Namun, konsentrasi pertahanan Indonesia masih tinggi dan bisa mengatasi serangan lawan dengan tenang.

Saat Garuda Muda memegang bola, pemain lawan langsung menekan dan menutup pergerakan timnas.

Oleh karena itu, ruang permainan timnas masih belum begitu terbuka.

Pada 10 menit awal laga, kedua tim lebih banyak bermain sabar di tengah lapangan untuk meraba kelemahan lawan.

Pada menit ke-12, bek sayap Firza Andika melakukan blunder. Bola berhasil direbut penyerang Singapura, Faris Ramli.

Faris menjajal tendangan jarak jauh. Sayang, tendangannya masih melambung di atas gawang yang dijaga kiper Nadeo Arga Winata.

Indonesia kembali tertekan pada menit ke-17 lewat tendangan bebas Lionel Tan tak jauh dari kotak penalti. Beruntung, Nadeo Arga Winata berhasil menepisnya.

Baca juga: Timnas U-23 Indonesia Vs Singapura, Osvaldo Haay Cetak Gol, Garuda Muda Unggul 1-0

Dalam skema penyerangan, timnas U-23 Indonesia lebih banyak menggunakan direct pass diarahkan ke sayap kiri atau Saddil Ramdani maupun Firza Andika yang saling bergantian.

Sayang, strategi tersebut masih mudah dipatahkan oleh Singapura.

Lini tengah Garuda Muda, Evan Dimas dan Zulfiandi, masih belum memberikan umpan-umpan kunci kepada pemain depan.

Jelang babak pertama berakhir, timnas u-23 mendapat peluang lewat serangan balik cepat.

Akan tetapi, penyelesaian dari Firza Andika tak bisa menjebol gawang Singapura yang dijaga oleh Zharfan Rohaizad.

Skor sementara 45 menit pertama laga timnas U-23 Indonesia vs Singapura masih tanpa gol alias 0-0.

Baca juga: Babak Pertama Timnas U-23 Indonesia Vs Singapura, Masih Imbang 0-0

Di babak kedua, Indonesia berhasil unggul 1-0 berkat gol yang dicetak Osvaldo Haay pada menit ke-64.

Saat berita ini ditayangkan, timnas U-23 Indonesia masih unggul 1-0 atas Singapura.

Laga babak kedua antara timnas U-23 Indonesia vs Singapura di Grup B SEA Games 2019 masih terus berlangsung.

 

Daftar Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia vs Singapura:

Timnas U-23 Indonesia (4-2-3-1): 12-Nadeo Arga Winata (GK); 14-Asnawi Mangkualam Bahar, 2-Andy Setyo, 5-Bagas Adi, 11-Firza Andika (3-Dodi Alekvan Dijin 46'); 7-Zulfiandi, 6-Evan Dimas Darmono (13-Rachmat Irianto 59'); 17-Syahrian Abimanyu, 10-Egy Maulana Vikri, 15-Saddil Ramdani; 9-Muhammad Rafli (20-Osvaldo Ardiles Haay 30')

Cadangan: 1-Muhammad Riyandi (GK), 3-Dodi Alekvan Dijin, 4-Nurhidayat Haji Haris, 8-Witan Sulaeman, 13-Rachmat Irianto, 16-Sani Rizki Fauzi, 18-Irkham Zahrul Mila, 19-Eka Febry Putra, 20-Osvaldo Ardiles Haay.

Pelatih: Indra Sjafri

Singapura (4-4-2): 18-Zharfan Rohaizad (GK)4- Euan Ryhan Stewart, 5-Lionel Tan, 6-Jacob Wiliiam Mahler, 9-Ikhsan Fandi Ahmad, 10-Faris Ramli, 12-Syahrul Sazali, 14-Hami Syahin, 16-Naqiuddin, 17-Irfan Fandi, 27-Tajeli Salamat.

Cadangan: 3-Irfan Najeeb, 7-Zulqarnaen Suzliman, 8-Joshua Bernard, 11-Pashia Haiqal Anugrah, 13-Jordan Vestering, 15-Shahiran, 20-Saifullah, 21-Nur Luqman, 23-Kenji Syed Rusydi.

Pelatih: Fandi Bin Ahmad

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas Indonesia
Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Liga Inggris
Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Liga Champions
Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Timnas Indonesia
STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Timnas Indonesia
Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Liga Champions
Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

Liga Inggris
Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

Liga Inggris
Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

Timnas Indonesia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com